Detikkasus.com | Rohil-Riau
Wujudkan upaya perlindungan hukum sehingga dan atau menimalisir kriminalisasi terhadap pers tidak terjadi lagi di Provinsi Riau pada khususnya, serta visi dan misi Perkumpulan Jurnalis Indonesia Demokrasi (PJI-Demokrasi). Team DPD PJI-Demokrasi Provinsi Riau, lakukan kunjungan silaturahmi ke Polres Kab.Rokan Hilir baru-baru ini.
Dalam Silaturahmi yang dilakukan Ismail Sarlata (Ketua) didamping Nurhayati (Bendahara), Supri Yanti (Humas) dan Zulfikar (Humas), disambut hangat oleh AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk Kapolres Rokan Hilir diruang kerjanya.
” Adapun kunjungan silaturahmi yang dilakukan, untuk memperkenalkan dan memberitahukan akan keberadaan serta menyampaikan visi dan misi dari pada PJI-Demokrasi secara Umum, yakni mewujudkan upaya perlindungan hukum kepada para Insan Pers yang tergabung didalamnya (PJI-Demokrasi) se Provinsi Riau, sehingga kriminalisasi terhadap Pers tidak terjadi lagi di negeri junjungan Lancang Kuning khususnya di Kabupaten Rokan Hilir Negeri Seribu Kubah.” papar Ismail Sarlata
Besar harapan pihak Kepolisian yang merupakan satu kesatuan dalam wujud Kemitraan khususnya di Kabupaten Rokan Hilir, untuk serta merta tidak menerima laporan akan karya jurnalis yang dihasilkan oleh wartawan dan dipublikasikasikan di media baik cetak maupun elektronik.Melainkan menyarankan kepada pelapor untuk melaksanakan proses sebagaimana yang diamanahkan Undang-Undang RI Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers yakni menggunakan hakjawab, serta sebagaimana yang amanahkan dalam MoU Dewan Pers dengan Polri. tambah Ismail Sarlata
” Terimakasih atas kunjungan yang dilakukan oleh Team PJI-Demokrasi Provinsi Riau, semoga para Insan Pers yang tergabung didalam PJI-Demokrasi Riau merupakan Insan Pers yang berintelektual.” ucap AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk Kapolres Rokan Hilir
Semoga apa yang telah di sampaikan team DPD PJI-Demokrasi Provinsi Riau, serta berbagai acuan akan pers lainnya menjadi acuan kita untuk tidak langsung memproses laporan akan produk jurnalis melainkan mengarahkan kepada pelapor untuk lakukan dan atau menggunakan hakjawabnya dan berkoordinasi dengan Dewan Pers terlebih dahulu.tambah AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk
Dipenghujung AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk, meminta agar Pers dan atau Wartawan juga dapat menyajikan berita dan atau menyampaikan Informasi kepada masyarakat sesuai Fakta dan Akurat, tidak hoax, tidak mengandung unsur kebencian didalam sebuah karya yang dihasilkan. Dan didalam melaksanakan tugasnya dilapangan, hendaknya Pers dan atau Wartawan hendaknya juga profesional dan memiliki etika baik dalam melakukan konfirmasi secara langsung maupun menggunakan media apa saja. Agar dalam melaksanakan tugasnya lebih merasa nyaman dan aman, siapa lagi yang dapat membuat diri kita merasa nyaman dan aman jika tidak diri kita sendiri. tutup AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk dengan tegas
Dalam kunjungan silaturahmi yang dilakukan dan disambut oleh AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk Kapolres Rokan Hilir dipenuhi suasana bersahaja, tawa dan senyum. Dan usai menyampaikan maksud dan tujuan DPD PJI-Demokrasi Riau menghampiri Kapolres Rokan Hilir, team di sajikan dan atau dihidangi maka siang oleh AKBP Nurhadi Ismanto SH SIk Kapolres Rokan Hilir.
Dan setelah menyantap hidangan yang di sajikan, Ismail Sarlata Ketua DPD PJI-Demokrasi memberikan kenangan-kenangan berupa 1 bandel (buku) PJI-Demokrasi yang diterbitkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP), yang mana didalam buku tersebut berisikan struktur pendiri, ketua umum dan legalitas serta visi dan misi PJI-Demokrasi.
Rilis Resmi DPD PJI-Demokrasi Provinsi Riau