Meriahkan HUT Polantas ke-64, Satlantas Kampar Akan Gelar Olahraga Bersama di Taman Kota Bangkinang

Detikkasus.com | Kampar – Dalam rangka memeriahkan Hari Lalulintas Bhayangkara ke-64 tahun 2019, Satuan Lalulintas Polres Kampar akan menggelar kegiatan Olahraga Bersama pada hari Jumat 13 September 2019 mendatang. Mulai pukul 06.30 Wib, s/d pukul 11.00 Wib, yang akan diselengarakan di Taman Kota Bangkinang.

Baca Juga:  Kesadaran Pemilik Perahu Rendah, Ribuan Perahu Tidak Memiliki Ijin Kepemilikan dan Operasi, Reporter Hernandi K S.Sos M.Si.

 

Acara akan diawali dengan Jalan Santai, Senam Bersama dan Pembagian Dor Prize, serta Pemberian Penghargaan Tertib Berlalulintas bagi komunitas maupun perorangan. Melalui survei dan potret lalulintas yang objektif, yang dilakukan oleh Tim Survei Satlantas Polres Kampar.

 

Kasat Lantas Polres Kampar, AKP. Fauzi, S.H, M.H, menyampaikan, bahwa acara ini terbuka untuk umum. Ia mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Bangkinang dan sekitarnya, untuk ikut meramaikan acara tersebut.

Baca Juga:  2 Pengedar Shabu Ditangkap Resnarkoba Polres Kampar di Desa Pulau Permai Kec. Tambang

 

Lebihlanjut disampaikannya, bahwa Panitia akan menyediakan puluhan hadiah menarik untuk para peserta, melalui kupon Dor Prize yang akan dibagikan ditempat acara pada saat pelaksanaannya,” jelas AKP Fauzi.

Baca Juga:  Danpuslatmar-3 Grati Pimpin Prajuritnya Beserta Pramuka Saka Bahari & Karang Taruna, Laksanakan Penanaman Rumput Laut di Pantai Hitam Grati

 

Kemudian pada kesempatan ini, Kasat Lantas juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk tertib berlalulintas, demi keselamatan diri sendiri maupun orang lain. Jadilah pelopor keselamatan berlalulintas,” himbaunya. ( Rilis / ujb )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *