Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – dalam upaya meningkatkan kemitraan dengan warga masyarakat, Pada hari Jumat tanggal 2 Nopember 2018 pukul 07.00 Wita, Personil Polsek Kubutambahan
bersama Prebekel Desa Kubutambahan dan setaf Desa serta Staf Camat Kubutambahan dan masyarakat melaksanakan Gotong Royong bersama dalam perbaikan jalan di Banjar Dinas Tapak Dara Desa Kubutambahan agar dapat di lewati dengan baik oleh warga masyarakat.
Kegiatan Kerja Bhakti tersebut selain menjalin hubungan kemitraan Polri dengan masyarakat serta untuk dapat membantu dalam memperbaiki jalan yang rusak di Banjar Dinas Tapak Dara, Desa Kubutambahan sehingga dapat di lalui oleh warga dan agar dapat membantu dalam transportasi perekonamian warga, dalam kegiatan perbaikan jalan tersebut dilakukan betonasi agar jalan – jalan yang berlubang / rusak bisa di lewati kendaraan sehingga mempermudah warga dalam melakukan aktifitas sehari – hari.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan aman hingga berakhir pada pukul 09.00 Wita.
Kapolsek Kubutambahan AKP Made Mustiada.SH, saat di konfirmasi menyampaikan “kegiatan kerja bhakti bersama Prebekel, Camat Kubutambahan dan masyarakat yang dilaksanakan Personil Polsek Kubutambahan dalam perbaikan jalan di Banjar Dinas Tapak Dara, Desa Kubutambahan sebagai bentuk kemitraan Polri dengan masyarakat dengan memupuk rasa gotong royong bersama – sama untuk perbaikan jalan yang merupakan transoortasi warga masyarakat untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan aktifitas sehari – hari, serta sebagai wahana untuk dapat menyampaikan pesan – pesan kamtibmas”,demikian ucap Kapolsek.