Mengendalikan Amarah Diri Menurut Islam dan Rosulullohﷺ

Rabu, 4 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Hikmah Islami
*═════ ◎•❀•◎﷽◎•❀•◎ ═════*

? Marah yang tidak terkendali serta tidak pada tempatnya adalah sebuah hal yang tercela.
Ia merupakan salah satu jalan dari jalan setan untuk mencelakakan manusia.
Karenanya syariat memerintahkan sesorang untuk dapat menahan dan mengendalikan amarahnya.
Bahkan menjanjikan pahala yang sangat besar.
Di antaranya Rosululloh ﷺ bersabda:

لا تَغْضَبْ وَ لَكَ الجَنَّة

“Jangan engkau marah maka bagimu surga.”
(HR. Ath-Thabrani, Shahih al-Jami’: 7374)

? Diantara cara yang diajarkan syariat untuk mengendalikan kemarahan adalah:

▪️ Berta’awwudz, meminta perlindungan kepada Alloh ﷻ dengan membaca doa:

Baca Juga:  Bupati Tuban Sumpah 83 ASN Di Kridho Manunggal.

أَعُوْذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ

Aku berlindung kepada Alloh dari setan

Hal ini berdasarkan hadits dari Sulaiman bin Shurod Rodhiyallohu anhu.
Ia menuturkan:

كُنْتُ جالِساً مَعَ النَّبِي ﷺ، ورجُلان يستَبَّانِ فَأَحدُهُمَا احْمَرَّ وَجْهُهُ وانْتفَخَتْ أودَاجهُ. فَقَالَ النَّبِي ﷺ: إِنِّي لأعلَمُ كَلِمةً لَوْ  قَالَهَا لَذَهَبَ عنْهُ مَا يجِدُ، لوْ قَالَ: أَعْوذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ ذَهَبَ عنْهُ مَا يجدُ فقَالُوا لَهُ: إِنَّ النَّبِيَّ ﷺ قَالَ: تعوَّذْ بِاللِّهِ مِن الشَّيَطان

Aku pernah duduk bersama Nabi ﷺ ada dua orang saling memaki. Seorang dari keduanya telah memerah wajah dan telah bengkak urat-urat lehernya
Maka Nabi ﷺ pun bersabda:
“Sungguh aku tahu sebuah kalimat yang kalau ia ucapkan akan hilang apa yang dia dapati.
Jika ia mengucapkan ” A’udzubillah minasy syaithon ,Niscaya akan hilang apa yang ia dapati itu ”.
Maka para Sahabat pun mengatakan kepada orang tersebut ,Ta’awwudzlah kepada Alloh dari setan.
(HR. Bukhari: 3282)

Baca Juga:  Bertawakkallah Sekalian Kepada Tuhanmu,Karena Hanya Dialah Sebaik-Baik Penolong Bagimu

▪️Diam, hal ini berdasarkan hadits, Rosululloh ﷺ pernah bersabda:

إِذَا غَضِبَ أَحَدُكُمْ فَلْيَسْكُتْ

_“Kalau salah seorang di antara kalian marah, maka diamlah.”
(HR. Ahmad: 1/329, Shohih Al-Jami’: 693)

Baca Juga:  Dua Kuli Bangunan Konsumsi Pil Koplo, Bilangnya Untuk Tambah Setamina

▪️Menenangkan diri dengan merubah posisi tubuh.
Hal ini berdasarkan sabda Rosululloh ﷺ :

إِذَا غَضِبَ أَحَدُكُمْ وَهُوَ قَائِمٌ فَلْيَجْلِسْ فَإِنْ ذَهَبَ عَنْهُ الْغَضَبُ وَإِلاَّ فَلْيَضْطَجِعْ

“Kalau salah seorang di antara kamu marah sedangkan ia dalam kondisi berdiri, Maka hendaknya dia duduk, karena hal itu dapat menghilangkan kemarahan, kalau belum hilang, hendaknya Berbaring.”
( HR. Ahmad: 5/152, Shohih Al-Jami’: 694)

?️ Oleh sebab itu
Jika datang amarah maka segeralah amalkan tuntutan Rosululloh ﷺ tersebut.
Jangan berikan kesempatan bagi setan untuk mengantarkan kita pada keburukan.

(A.R)

Berita Terkait

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.
Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.
Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe
Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”
Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh
Menag Sindir Rektor Doyan Dinas Ke Luar Kota Jadi Pendengar Dan Tidur : YARA Langsa Periksa SPPD Rektor IAIN Langsa
Sat-Gas-Sus Pencegahan Korupsi Polri Gencarkan Sosialisasi Antikorupsi Di Daerah-Daerah
POLU Melalui Membuka Klinik Terbesar Korea Selatan, Oracle Dermatology Korea Di Indonesia

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 00:39 WIB

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.

Minggu, 17 November 2024 - 00:38 WIB

Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.

Minggu, 17 November 2024 - 00:37 WIB

Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe

Minggu, 17 November 2024 - 00:36 WIB

Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”

Minggu, 17 November 2024 - 00:35 WIB

Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh

Berita Terbaru