Indonesia – Propinsi Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com – Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur menggelar Sosialisasi Penerapan Hak Sipil Politik Pada Masyarakat
Kegiatan yang di gelar 22/11 di aula Kantor Kecamatan Robatal bertujuan untuk meningkatkan Partisipasi Politik dan Masyarakat
Para peserta yang ikut sosialisasi berasal dari unsur Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Bajing dan di buka oleh Camat Robatal Kiyatno
Hadir dalam kegiatan itu selain Camat Robatal, Kepala Bakesbangpol H Rudi Setiadi SE MM, Sekretaris Bakesbangpol Husairi, Danramil dan Kapolsek Robatal
Acara yang di moderatori oleh Kabid Budaya Politik Bakesbangpol Marfuatun SH M.Si mendatangkan Nara Sumber Kabiro Sampang Media online detikkasus dan Ketua LSM Forum Gardu Demokrasi (FGD) Sampang Abdul Azis Agus Priyanto
Sekretaris Bakesbangpol Husairi saat melaporkan kegiatan menekankan tujuan dari acara berikut sasarannya
Menurut Husairi kegiatan ini merupakan upaya penerapan hak sipil politik pada masyarakat melalui kegiatan peningkatan partisipasi politk dan masyarakat
Sementara Kepala Bakesbangpol Rudi Setiadi SE MM mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilih sesuai hati nurani
Ia mengungkapkan Partai Politik sebagai Pilar Demokrasi namun kedaulatan ada di tangan rakyat
“Sudah saatnya sekarang untuk menghilangkan pemilihan transaksional,” ujar Rudi Setiadi SE MM
Sebab dampak dari pemilihan transaksional maka para pemimpin yang dipilih tidak akan peduli kepada rakyatnya. (Her).