Memperingati HUT TNI Ke-73 Koramil 0816/13 Wonoayu Gelar Karya Bakti di desa Wonokalang

Detikkasus.com | Wonoayu – UNTUK memperingati HUT TNI Ke 73, Koramil 0816/13 Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, menggelar Karya Bakti serta membagikan sembako kewarga yang tidak mampu di Desa Wonokalang, Kecamatan Wonoayu.
Karya Bakti dilaksanakan di Wilayah sekitar Balai Desa Wonokalang, dengan sasaran membersihkan parit di depan jalan Balai Desa Wonokalang sepanjang 100 meter .
Danramil 816/13 Wonoayu, Kapten Inf. Kabul Tarmanto menjelaskan, selain untuk memperingati HUT TNI ke 73, karya bakti juga untuk meningkatkan tali silaturahmi dengan warga binaan.
“Sekaligus sebagai upaya untuk mengatasi kesulitan masyarakat, sebab bersama rakyat TNI menjadi kuat, karena TNI berasal dari rakyat,” katanya, Selasa (9/10/2018).
Ditambahkannya, kegiatan itu dilakukan sebagai salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat sekitar. “Dan alhamdulillah giat ini disambut antusias oleh semua pihak,” ujarnya.
Kegiatan yang dilakukan pada Selasa (9/10/2018) tersebut didukung pula oleh Kepala Desa Wonokalang bersama puluhan masyarakat serta para tokohnya dan Polsek Wonoayu . Mereka bahu membahu dengan TNI melakukan pembersihan parit.
“Karya bakti ini sangat bermanfaat untuk menjaga lingkungan yang bersih yang jauh dari berbagai penyakit,” ujarnya .(Zeey/Arfn)

Baca Juga:  Cegah Tindak Kejahatan, Polsek Busungbiu Lakukan Pengawasan Terhadap Obyek Vital

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *