Membahayakan Pengguna Jalan, Kapolsek Peureulak Bersama Anggota Rapikan Kabel Telkom Menjuntai

Aceh Timur |Detikkasus.com -Kapolsek peureulak polres aceh timur polda aceh AKP Muslim Siregar, S.H, bersama anggotanya merapikan kabel optik telkom yang terputus dan melintang di jalan lintas medan-banda aceh kota peureulak selasa 16/01/2024 kemarin sore.

Baca Juga:  Warga Desa Ini Portal Jalan Yang Dilalu Perusahaan

Dikatakan, terputusnya kabel optik telkom tersebut. Diduga truk pengangkut barang yang terlalu tinggi muatannya, mengakibatkan 3 (tiga) kabel optik telkom terputus.

“Mengetahui ada kabel telkom terputus dan menjuntai ke jalan raya, kami segera menarik kabel yang terputus tadi dan mengikatnya di tiang pinggir jalan sehingga tidak membahayakan pengguna jalan”. Kata, kapolsek.

Baca Juga:  Upacara Bendera Lanud Supadio Dipimpim Kadisops

Disamping itu, kapolsek peureulak juga mengimbau kepada kendaraan yang mengangkut barang untuk memperhatikan barang dan lebih memperhatikan peraturan yang sudah ditetapkan. Terang, kapolsek itu kembali.

Baca Juga:  Radio Televisi Malaysia dan Brunei Darussalam Ungkapkan Kekaguman pada Pontianak

(Chairani/Bid.Humas Polda Aceh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *