Mesuji, Detikkasus.com Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional yang ke-2 dengan tema Sampah bahan baku ekonomi di masa Pandemi pemerintah Kabupaten Mesuji akan melaksanakan pemungutan sampah secara serentak.
Hal tersebut diungkapkan S.Bowo wirianto Mm. Mpd selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup Mesuji, pihaknya akan melakukan kegiatan pemungutan sampah secara serentak baik di lingkungan Pemerintah Daerah maupun di lingkungan Kecamatan serta Desa yang ada di Bumi Ragab Begawe Caram ini.
Kegiatan pemungutan sampah secara serentak tersebut merupakan salah satu kepedulian terhadap kebersihan lingkungan yang nantinya dari hasil pemungutan akan dilakukan penimbangan baik sampah organik dan sampah non organik untuk dilaporkan guna menentukan kegiatan lanjutan terhadap sampah-sampah yang ada yang nantinya berujung nilai ekonomi.
Kedepannya dalam mengendalikan sampah-sampah pihaknya akan menciptakan bank sampah sehingga sampah-sampah tersebut bisa memeliki nilai ekonomi dan menjadikan penghasilan tambahan masyarakat, Namun untuk sekarang ini pihaknya baru bisa menghimpun sampah-sampah yang ada untuk dibuang ke tempat pembuangan sampah,” terang Bowo kepada media ini.
Pihaknya juga berharap dengan momen hari peduli sampah ini, kami menghimbau masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan yang tentunya akan berdampak pada lingkungan, selain itu juga dalam pengolahan sampah rumah tangga juga berharap kepada rumah tangga dapat melakukan pemisahan antara sampah organik dan non organik. (hdz)