Detikkasus.com | Bojonegoro – Drs. H. Ahmad Sholihin mantan Kepala Desa Lengkong 2 periode 1999-2007 dan 2008-2014, hari ini Kamis (12/12/2019) resmi mendaftar Bakal Calon Kepala Desa Lengkong di Balai Desa Lengkong Kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro periode 2020-2025.
Sholihin dengan didampingi keluarga tiba di Balai Desa sekitar pukul 11.05 WIB diterima langsung oleh Panitia Pilkades, mantan Kades Lengkong 2 Periode ini menyerahkan 20 berkas persyaratan, oleh panitia dinyatakan cukup memenuhi persyaratan,
“Persyaratan cukup dan benar sesuai Juknis,” ujar H. Moh. Bisri, S.Ag. ketua Panitia Pilkades Desa Lengkong saat diwawancarai media ini usai menerima pendaftar Balon Kades.
“Ahmad Sholihin pendaftar ketiga, jadi sampai hari ini sudah 3 orang yang mendaftar,” tandas ketua Panitia Pilkades.
Sementara Ahmad Sholihin saat ditemui dikediamannya menegaskan, dirinya maju mencalonkan lagi karena merasa terpanggil untuk membenahi desa Lengkong yang selama kurun waktu 6 tahun terakhir ini dinilai lamban dalam percepatan pembangunan,
“Jika saya dipilih lagi, saya akan mempercepat pembangunan, menata Desa Lengkong mengejar ketertinggalan dari Desa lain dengan memanfaatkan Sumber dana serta mengembangkan potensi Desa, “ujar Sholihin Mantan Kades 2 Periode lalu sebelum jabatan 1 periode atau 6 tahun terakhir ini.
Secara terpisah, salah seorang warga Lengkong kepada media ini mengatakan, “Mantan Sholihin masih layak menjabat lagi, selain supel dan ringan kaki jika dimintai tolong warga, Mantan Sholihin punya potensi dan daya saing dengan Desa lain dalam membangun Desa secara cepat.” Kata seorang warga yang enggan disebut namanya.
“Kami juga rindu sosok kepemimpinan beliau sang mantan enerjik dan pintar mencari peluang untuk pembangunan Desa baik fisik maupun pemberdayaan masyarakat,” pungkas salah seorang warga lain yang lagi-lagi enggan disebut namanya saat dimintai keterangan di sebuah warkop (12/12) sore. (Her/imm)