Lurah Samataring Buka Turnamen Sepak Bola Napast Cup IV.

Sinjai, Detikkasus.com – Lurah Samataring Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai, Hasbullah, S. Sos membuka secara resmi Turnamen Sepak bola Napast Cup usia 18 yang ke IV tahun 2017.

Pembukaan tersebut berlangsung hari jum’at, 10 Nopember 2017 di Lapangan Sepak bola Mangarabombang Kecamatan Sinjai Timur. Hadir pada acara pembukaan tersebut diantaranya perwakilan polsek sinjai timur, koramil sinjai timur, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat.

Baca Juga:  Perkuat Sinergitas, Danrem dan Kapolrestabes Solat Jum’at Bareng

Dalam sambutannya, Hasbullah menyatakan bahwa Turnamen Sepakbola Napast Cup merupakan ajang silturrahmi antar pemuda sekaligus ajang pencarian bibit pemain sepakbola di Kecamatan Sinjai Timur.

Baca Juga:  Kapolres Kampar Resmikan Lapangan Tembak Indoor "Yuniar Ari Darmawan"

Sementara perwakilan polsek Sinjai Timur, Abdul Hamid berharap agar para pemain tetap menjaga sportifitas serta menjaga persatuan antar pemuda.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Bukti Pantau Kegiatan Safari Kesehatan dari Puskesmas 1 Kubutambahan di Kantor Desa Bukti.

Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan pertandingan perdana antara Marbo FC melawan PS. Tongke- Tongke. Hingga berita ini diturunkan, pertandingan masih berlangsung dengan skor 1- 1. ( Akmal ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *