Detikkasua.com | Kabupaten Pelalawan, Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan yang ke 1440 Hijriah, tahun 2019 masehi, pengurus PAC LSM KPK Nusantara Kecamatan Pangkalan Kerinci, memberi bantuan kepada warga.
Bantuan sejumlah uang tunai itu diserahkan langsung oleh ketua PAC LSM KPK Nusantara Kecamatan Pangkalan Kerinci Arjulis yang diterima oleh Sekretaris Desa Rantau Baru Rudi Hartono. Pemberian bantuan itu dilakukan di kantor Desa Rantau Baru pada Selasa (16/4/19) pagi.
Ketua LSM KPK Nusantara Kecamatan Pangkalan Kerinci Arjulis kepada media ini pada Selasa (16/4/19) di Pangkalan Kerinci menyampaikan bahwa dia memberi bantuan sebagai rasa peduli dan sebagai dukungan materi kepada warga Desa Rantau Baru untuk memotifasi warga dalam melakukan gotong royong pada Sabtu tanggal 27 April 2019 yang akan datang.
“Memberi bantuan kepada warga ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun yang dilaksanakan oleh pengurus PAC LSM KPK Nusantara Kecamatan Pangkalan Kerinci. Pada tahun sebelumnya, pengurus PAC LSM KPK Nusantara Pangkalan Kerinci melakukan gotong royong langsung di desa-desa,” imbuhnya.
Dikatakannya, pada hari Sabtu tanggal 27 April 2019 seluruh warga Desa Rantau Baru akan melaksanakan gotong royong, dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan tahun ini. Maka itu LSM KPK Nusantara mengambil bagian didalamnya dengan memberi sedikit bantuan sebagai bentuk rasa peduli kepada warga.
Masih Arjulis, bantuan ini diberi kepada warga Desa Rantau Baru, karena desa itu merupakan desa tertua dan bersejarah di Kabupaten Pelalawan. Dimana pada setiap tahunnya, ada ziarah akbar dilaksanakan tiga hari sesudah hari raya Idul Fitri. Biasanya ziarah itu dihadiri oleh desa-desa tetangga, Kecamatan-kecamatan tetangga, bahkan Kabupaten/kota. Dalam ziarah tersebut biasanya hadir para pejabat Pemda seperti Bupati/wali kota. Mereka berziarah dimakam para pendahulu terutama tokoh agama, ucapnya.
Dikatakannya lagi, boleh dikatakan Desa Rantau Baru merupakan Serambi di Kabupaten Pelalawan. Karena satu-satu desa yang ada makam para tokoh agama Islam adalah Desa Rantau Baru. Sehingga dalam setiap menyambut bulan suci ramadhan, warga selalu membersihkan jalan dan makam-makam leluhur di desa itu, paparnya. (Sona)