Lebaran Tidak Mudik

Oleh : Arpisa Yanti dan Lutfiyatul Munawaroh – Jurusan : Akuntansi
Fakultas : Ekonomi dan Bisnis – Universitas Muhamadiyah Malang.

Detikkasus.com | Lebaran sudah dekat namun tidak bisa mudik ke kampung halaman? Situasi ini sungguh sangat tidak diinginkan bagi kaum muslim, terkhususnya kaum muslim yang sedang melakukan kegiatan-kegiatan diluar kota seperti sedang kuliah, bekerja maupun ada kegiatan penting lainnya. Sedih sangat dirasakan bagi mereka yang tidak bisa mudik karena tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang keberadaan negara kita yaitu Indonesia tidak terjadi musibah seperti musibah yang terjadi saat ini yaitu adanya covid-19 yang sampai dilakukannya penglockdown masing-masing kota, salah satu kebijakan pemerintah yaitu menutup kegiatan di bandara maupun pelabuhan agar tidak bisa keluar masuknya orang-orang asing. Dengan kata lain agar terputusnya rantai wabah covid-19 ini.  Mengingat pandemi covid-19 yang tidak kunjung mereda membuat kita semua harus kehilangan momen-momen berharga bersama keluarga, saudara serta kerabat tercinta. Meskipun presiden Joko Widodo melarang mudik bagi warga yang berasal dari wilayah zona merah dan menerapkan pembatasan social berskala besar (PSBB) saja, bukan berarti warga yang tidak berasal dari wilayah PSBB bisa mudik dengan santai dan menganggap remeh covid-19 ini. Tidak mudik merupakan keputusan yang tepat di situasi seperti ini. Hal ini dapat mencegah penyebaran covid-19 dan merupakan upaya memutus rantai penyebarannya. Saat kita mudik atau berkunjung kerumah orang tua, keluarga dan kerabat kita tidak dapat memastikan bahwa diri kita bebas dari covid-19 ini. Bakteri covid-19 bisa menempel dibadan kita dari mana pun dan kapan pun tanpa kita sadari. Jika memaksakan diri untuk mudik, tanpa kita sadari atau sengaja kita bisa saja menularkan bakteri ini kepada orang-orang yang kita cintai. Maka dari itu, lebaran tahun ini buat momen lebaran yang indah tanpa harus keluar rumah. Berikut moment  yang dapat kita lakukan saat lebaran dirumah :
Bersilahturahmi melalui video call
Kita memang akan terpisah jarak dengan saudara dan kerabat yang tinggal berjauhan. Tapi jangan sampai hal ini memutus tali silahturahmi. Kita bisa memanfaatkan teknologi melalui video call. Bisa menggunakan whatsapp, google meet untuk video call rame-rame. Dengan begini kita tidak melewatkan momen indah bersama saudara dan kerabat.
Memasak makanan dan membuat kue bersama keluarga dirumah
Tidak ada salahnya merayakan hari kemenangan dengan hal yang produktif yakni masak-memasak. Baik itu memasak menu khas lebaran seperti ketupat, opor atau hidangan lain seperti kue. Selain untuk di santap dan di nikmati bersama dirumah, kegiatan ini dapat dijadikan sarana mengasah kreativitas dalam hal memasak
Nobar bersama keluarga dirumah
Nobar dirumah juga sungguh sangat mengasyikan jika dilakukan dengan keluarga. Hal ini akan mempererat hubungan dalam keluarga. Yang tadinya tidak terlalu atau jarang berkomunikasi dengan keluarga maupun saudara-saudaranya, di kegiatan ini akan menajdikan kita dan keluarga menajdi lebih dekat
Main game bersama keluarga dirumah
Game merupakan kegiatan yang bisa kita lakukan jika merasa bosan dalam rumah dengan mengajak orang-rang dalam rumah yang suka bermain game. Seperti mengajak saudara-saudara yang menyukai game tersebut. Jikalau didalam rumah tidak ada yang menyukai game, kita bisa bermain game jarak jauh dengan teman. Seperti Mobile Legend (ML) maupun game lainnya.
Saling berbagi/bertukar kado lebaran bersama keluarga dirumah
Bertukar kado ini hanya untuk meraimakan kegiatan pada saat lebaran, walaupun tidak semua orang melakukannya.  Hal ini akan membuat kita sebagai anak akan merasa senang jika mendapat hadiah dari kedua orangtua. Karena, keluarga sebagai penyambung silturahmi yang memiliki kekuatan luar biasa dahsyatnya. Keluarga juga sebagai energi penggerak dalam kehidupan kita. Alangkah bahagianya jika dalam ikatan keluarga saling berbagi dan mencitai satu sama lain. Sehingga tidak menimbulkan perpecahan terhadap keluarga dan akan menjadikan kehangatan dalam  keluarag menjadi halam baik bagi kehidupan.
Jadi ditengah pandemic covid-19 kita bisa membuat moment special dan menciptakan suasana baru tanpa perlu bepergian atau keluar rumah. Keluar rumah boleh, hanya saja untuk keperluan yang penting-penting saja agar tetap terjaga dari wabah virus corona.
Kita sebagai warga negara harus tetap menjalankan perintah dari pemerintah agar menggantikan kegiatan-kegiatan diluar menjadi “Work From Home”.  Dan kegiatan-kegiatan yang tidak penting dan mengharuskan untuk keluar rumah sangat perlu dihentikan. Mari kita semua membantu pemerintah dan tenaga medis dengan cara hanya berdiam di dalam rumah. Secara garis besarnya juga akan membantu Indonesia menjadi akan lebih baik. Stay safe, stay healthy everyone.

Baca Juga:  Meningkatkan Kualitas Tidur Melalui Olahraga Rutin di Kala Pandemi Covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *