Detikkasus.com – Bantaeng Sul-Sel, Tahun 2017 akan berlangsung Pilkades Secara serentak di Kabupaten Bantaeng, ada beberapa Desa di berbagai Kecamatan sudah melakukan pembentukan Panitia Pemilihan Kepala Desa, dan tak sedikit Desa yang mendapat kecaman dan kritikan dari masyarakan, salah satunya adalah Desa Kampala Kecamatan Eremerasa Kabupaten Bantaeng.
Pembentukan Panitia Pemilihan kepala Desa yang dilakukan oleh Badan Permusyawaran Desa (BPD) Kampala dinilai sangat tidak logis, dikarenakan BPD Membentuk Panitia dari Keluarga sendiri dan rata-rata yang diangkat sebagai Panitia adalah Istri-istri Anggota BPD itu sendiri.
Menurut Sekretaris Desa Kampala M.Basri, panitia pemilihan kepala Desa adalah para istri, anak dari anggota BPD Desa Kampala itu sendiri, sehingga banyak masyarakat yang mempertanyakan keabsahannya karna dinilai tidak pantas. Sementara di Desa Kampala banyak Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat yang berkompeten yang bisa dipilih menjadi Panitia Pilkades selain dari Istri dan Anak para anggota BPD.
Masyarakat berharap agar Pemerintah Kabupaten Bantaeng memberikan pemahaman terhadap BPD Desa Kampala, agar segera merevisi ulang dan melakukan Rapat ulang.karna Panitia Pilkades yang sudah dibentuk,sangat tidak masuk akal kalau harus dari istri dan anak anggota BPD itu sendiri.(udhin).