Lapas Kelas IIA Pontianak Gandeng Dinkes Provinsi Kalimantan Barat, Lakukan Pemeriksaan Kesehatan bagi Pegawai dan Warga Binaan

Rabu, 14 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pontianak – Kalbar I Detikkasus.com – Salah satu bentuk sinergitas antar sesama instansi, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pontianak dan Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat melaksanakan pemeriksaan kesehatan, Rabu 14 September 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka deteksi dini faktor resiko penyakit tidak menular bagi pegawai dan warga binaan Lapas Kelas IIA Pontianak. Dimulai pukul 8.00 pagi, kegiatan ini terlaksana dengan tertib dan aman.

Bertempat di Aula besukan Lapas Kelas IIA Pontianak kegiatan ini diikuti dengan antusias, baik bagi petugas maupun warga binaan. Diawali dengan mengisi formulir biodata kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan yang meliputi pemeriksaan tensi darah, tinggi dan berat badan, serta pemeriksaan kolesterol.

Baca Juga:  WBP Lapas Kelas IIA Pontianak Membudidayakan Tanaman Jenis Sayuran

Layanan Posbindu (Pos Binaan Terpadu) yang digelar di Aula besukan Lapas Kelas IIA Pontianak ini merupakan tindak lanjut dari perjanjian kerja sama yang dilakukan Kepala Lapas Kelas IIA Pontianak dengan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat tentang Peningkatan Pelayanan Kesehatan bagi petugas dan warga binaan Lapas Kelas IIA Pontianak.

Baca Juga:  Lapas Kelas IIA Pontianak  Siap Laksanakan Rehabilitasi Sosial Tahun 2023 terhadap WBP

Ediansyah selaku penanggung jawab pelaksanaan kegiatan ini mengatakan kegiatan ini dilaksanakan guna mendeteksi adanya penyakit tidak menular seperti diabetes, hipertensi dan juga faktor risiko yang tidak menular seperti halnya kegemukan, sehingga dalam pelaksanaannya kegiatan pemeriksaan ini juga mencakup pengukuran lingkar pinggang, perut, berat badan dan juga tinggi badan untuk melihat Indeks Masa Tubuh (IMT). “Dengan melakukan deteksi dini lebih awal jadi penyakit penyakit tidak menular ini dapat terdeteksi lebih awal sehingga tidak memperparah penyakit itu sendiri” ungkapnya.

Baca Juga:  Resmi di Lantik, Julianto Budhi Prasetyono Siap Lanjutkan Estafet Kepemimpinan Lapas Kelas IIA Pontianak

Adapun pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan pada hari ini tim dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar hanya menargetkan sebanyak 200 orang. Arie Sunandar selaku tim perawat Lapas Pontianak berharap agar kegiatan seperti ini dapat dilakukan secara berkala mengingat pasca pandemi covid-19 kita juga harus sering melakukan pemeriksaan kesehatan, apalagi kita sebagai pelayan pada garda terdepan pastinya memerlukan kesehatan yang cukup baik demi memberikan pelayanan kepada masyarakat” pungkasnya.

(Hadysa Prana)

Berita Terkait

TP4D Kabupaten Pringsewu Intensifkan Pengawasan PBB-P2 demi Optimalkan Penerimaan Pajak Daerah
Pemdes Rambatan Wetan telah Resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu
Bawaslu Lampung Selatan Sosialisasikan Aplikasi SIWASLIH untuk Pengawasan Pemilu 2024
37 Korban Perdagangan Orang, Satu Mantan Anggota DPRD Indramayu.Terjebak di Myanmar
Bawaslu Pesawaran Tetapkan Kasus Camat Negeri Katon Pidana Pemilu
Pembukaan Peparnas 2024, Pj Gubernur Fatoni Optimis Sumut Mampu Lampaui Target
BRI Pringsewu Gelar Panen Hadiah Simpedes 2024
Persiapan Maulid Akbar Terbesar se-Kabupaten Indramayu di Pesisir Balongan

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 11:05 WIB

TP4D Kabupaten Pringsewu Intensifkan Pengawasan PBB-P2 demi Optimalkan Penerimaan Pajak Daerah

Rabu, 13 November 2024 - 18:19 WIB

Pemdes Rambatan Wetan telah Resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu

Selasa, 29 Oktober 2024 - 18:30 WIB

Bawaslu Lampung Selatan Sosialisasikan Aplikasi SIWASLIH untuk Pengawasan Pemilu 2024

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:28 WIB

37 Korban Perdagangan Orang, Satu Mantan Anggota DPRD Indramayu.Terjebak di Myanmar

Kamis, 10 Oktober 2024 - 18:17 WIB

Bawaslu Pesawaran Tetapkan Kasus Camat Negeri Katon Pidana Pemilu

Berita Terbaru