Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk mencegah kemacetan lalu lintas di sekitar kawasan simpang Penarukan Polsek Singaraja rutin tempatkan anggota Lantasnya untuk melakukan pengawasan dan pengaturan (Setrong Point).
Kegiatan Strong Point atau pengawasan dan pengaturan lalu lintas kali ini dilakukan Anggota Lantas Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng AIPTU Ketut Semadi bersama dengan AIPDA Rakhmat Hariadi pada hari Senin (12/11) pukul 06.30 wita.
Kegiatan strong point ini adalah salah satu pelaksanaan tugas yang dilaksanakan anggota Lantas Polsek Singaraja dalam upaya menjaga agar arus lalu lintas dikawasan simpang penarukan tetap berjalan dengan tertib dan lancar, serta sekaligus upaya memberikan pelayanan keamanan bagi Masyarakat yang melakukan penyebrangan.
“Dengan adanya peningkatan aktifitas Masyarakat atau pengendara dijalan khusunya yang melintas di simpang Penarukan, dan untuk mencegah terjadinya kemacetan disekitar jalur tersebut, saya menempatkan anggota dari unit Lantas untuk melakukan pengawasan maupun pengaturan arus lalu lintas”, kata Kapolsek Singaraja KOMPOL A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat dikonfirmasi diruang kerjanya (TAM)