Polda Bali – Polres Buleleng. Bhabinkamtibmas Desa Tinggarsari Polsek Busungbiu Jajaran Polres Buleleng Aiptu Putu Arka melaksanakan kegiatan sambang “dds” kerumah Nengah Ramiase, di Dusun Sudamukti Desa Tinggarsari Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng, pada hari Kamis (5/10/2017) pkl. 11.10 wita.
Menurut Babinkamtibmas Aiptu Putu Arka kegiatan sambang dan kunjungannya dirumah Nengah Ramiase tersebut untuk menjabarkan perintah dari Kapolsek Busungbiu jajaran Polres Buleleng AKP I Nengah Muliadi, S.H. pada saat pelaksanaan apel personil.
“Agar para Bhabinkamtibmas meningkatkan intensitas pelaksanaan kegiatan sambang maupun kunjungan kerumah-rumah warga di desa binaan, disamping untuk menjalin kedekatan tetspi juga untuk mengecek para pengungsi asal Karangasem yang terkena dampak Peningkatan Aktivitas Gunung didesa binaan masing-masing”, ujar kapolsek.
Pada kesempatan tersebut Bhabin menyampaikan, pesan Kamtibmas agar warga selalu meningkatkan kewaspadaan, pengawasan dan pengamanan terhadap lingkungan tempat tinggalnya, utamanya pada malam menjelang pagi hari untuk melakukan pencegahan terhadap terjadinya tindak kriminalitas seperti Curat, Curas maupun Curanmor, dengan mengaktifkan kembali siskamling atau ronda malam bersama-sama dengan warga lainnya.
Kunjungan Bhabinkamtibmas mendapat sambutan yang hangat dari Nengah Ramiase yang menyampaikan ungkapan terimaksih atas perhatian yang diberikan oleh Bhabinkamtibmas kepadanya.