Indonesia – Propinsi Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com –
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur menggelar Pencocokan dan Penelitian (Coklit) Data Pemilih
Coklit Data pemilih yang mulai di gelar 20 Januari sampai 18 Pebruari 2018 merupakan tahapan awal Pemutakhiran Data Pemilih dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota
Hari pertama sabtu 20/1 kegiatan Coklit Data Pemilih di lakukan serentak dan di tandai dengan Apel kesiapan Petugas Pemutakhiran Data Pemilihn (PPDP) di setiap Desa
Menurut Komisioner KPU Kabupaten Sampang Divisi Tekhnis, Perencanaan dan Data Addy Imansyah petugas PPDP yang di bentuk oleh Panitia Pemilihan Suara (PPS) akan mendatangi rumah warga untuk melakukan Coklit melalui data DP4 yang di peroleh dari Pemerintah dengan mensandingkan dengan Data Pemilih Tetap (DPT) Pemilu terakhir
“Setelah melakukan Coklit dilakukan penempelan stiker yang menandakan rumah warga tersebut sudah di datangi PPDP,” ujar Addy Imansyah
Selain itu Komisioner KPU Kabupaten Sampang Divisi Parmas dan SDM Miftahuurozak mengungkapkan tahapan Coklit dilakukan mulai hari ini sabtu 20/1 sampai 18/2
“Hari pertama di lakukan serentak dan di tandai dengan Apel kesiapan PPDP di setiap Desa,” ungkap Miftahurtozak
Ditambahkan dalam kegiatan tersebut KPU Kabupaten melakukan monitoring di setiap kecamatan dan Desa guna mengetahui secara langsung pencapaian yang di lakukan oleh PPDP
Sementara salah satu Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sampang Saifullah mengungkapkan hari pertama Coklit sabtu 20/1 di mulai pukul 08.00 yang di lakukan oleh PPDP dengan di dampingi Petugas Pengawas Lapangan, PPS dan PPK
“Sampai saat ini lancar dan mudah mudahan tidak kendala sampai selesai tahapan Coklit,”tandas Saifullah
Ia berharap warga masyarakat ikut berpartisipasi secara aktif menerima dan menyiapkan data yang di butuhkan saat kedatangan PPDP. (Her)