Komandan Pasmar 2 Hadiri Serah Terima Jabatan Komandan Korps Marinir

Detikkasus.com | Jakarta

Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan menghadiri serah terima jabatan Komandan Korps Marinir (Dankormar) dari Mayjen TNI (Mar) Suhartono kepada Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto di lapangan apel Markas Komando Korps Marinir, Jl. Prajurit KKO Usman dan Harun No. 40 Jakarta Pusat. Senin (07/02/2022).

Baca Juga:  Tutup Rapim, Kapolri Pastikan Kawal Seluruh Kebijakan Pemerintah

Serah terima jabatan Dankormar dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, dalam arahannya mengatakan bahwa sejak tahun 2019, Korps Marinir sudah berstatus sebagai Kotama Ops dan Bin, oleh karenanya ke depan kita yang membina kemampuan dan kekuatan Korps Marinir sehingga menjadi Satuan yang modern dan profesional, sedangkan penggunaan kekuatannya oleh Panglima TNI, baik untuk tugas-tugas Operasi Militer Perang maupun Operasi Militer Selain Perang.

Baca Juga:  Pakar Hukum UI Sebut Kerumunan di Maumere Tidak Ada Peristiwa Pidana

“Ke depan, Korps Marinir harus memiliki peralatan dan persenjataan yang modern. Kita sudah mengajukan ke Kemhan untuk memodernisasi peralatan dan persenjataan Korps Marinir yang sudah tua,” imbuh Kasal.

Baca Juga:  Karya Bakti TNI Koramil 0824/04 Sukowono Bersihkan Lingkungan Masyarakat

(AR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *