Kodim – Lumbung Banyu Bumi MoU Tata Kelola Budidaya Pertanian Demak Wujudkan Petani Makmur Dan Berkualitas.

Provinsi Jawa Tengah – Kabupaten Demak, Detikkasus.com – DEMAK – Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Inf Abi Kusnianto dan Pimpinan PT.Lumbung Banyu Bumi Satriyo Seno Surono melaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) untuk bekerja sama dalam tata kelola budidaya pertanian Demak,program pembangunan pertanian dengan tema “ Bersatu Padu TNI – LUMBUNG Wujudkan PETANI MAKMUR DAN BERKUALITAS, Sabtu (20/01/2018) di Aula Kodim 0716 Jl. Kyai Singkil No. 1 Bintoro, Kecamatan Demak, Demak Jawa Tengah

Penandatanganan nota kesepahaman tersebut dihadiri oleh Bulog Demak,DinasPerdagangan Koperasi dan UKM, Kasat Binmas Polres, Kasatpol PP, Dinas Pertanian Demak serta Perwira Dim 0716/Demak.

Kesepahaman bersama ini didasari oleh keinginan bersama untuk bersama-sama mewujudkan ketahanan pangan nasional melalui program pembangunan sektor pertanian sebagai bentuk pengabdian TNI dalam mendukung program pemerintah.

Komandan Kodim mengatakan mengatakan, pembangunan di sektor pertanian merupakan salah satu pembangunan bersifat strategis yang secara terus-menerus menjadi bagian dari program utama pembangunan nasional. Hal tersebut disebabkan karena keterkaitan yang erat antara produktifitas sektor pertanian dengan ketahanan pangan nasional.

Baca Juga:  Polsek Singaraja Kembali Laksanakan Pengamanan Pertandingan Sepak Bola Buleleng Cup III

“Perlu disadari bersama bahwa dewasa ini pembangunan tersebut mengalami beberapa kendala yang memerlukan perhatian dan kepedulian bersama”, ujar Dandim Abi.

Lebih lanjut dikatakan, terjadinya fenomena Alam akibat perubahan Iklim global dan surutnya minat masyarakat untuk berprofesi sebagai petani telah mengakibatkan pencapaian program pembangunan di sektor pertanian mengalami penurunan dari target yang ditetapkan pemerintah.
Di samping itu, ketersediaan lahan, keluhan petani, kondisi alam serta karakter petani yang selalu ingin instan serta meningkatnya kebutuhan pangan seiring laju pertumbuhan jumlah penduduk di Indonesia yang semakin tinggi, menjadikan persoalan pertanian semakin kompleks untuk diatasi, sehingga hal tersebut Sangat krusial untuk Segera kita tangani Secara bersama-sama.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Polsek Siak Hulu adakan Police Goes to School, Kenalkan Paradigma Baru Polri.

PT.Lumbung Bayu Bumi dan TNI memiliki visi yang sama dalam konteks pembangunan nasional, yang secara legalitas dapat diwadahi dalam tugas TNI melalui OMSP (Operasi Militer Selain Perang) sesuai undang-undang TNI nomor 34 Tahun 2004, baik dalam hubungan pemberdayaan wilayah pertahanan maupun dalam konteks membantu pemerintah di daerah.

Sementara itu sebagai putra daerah Demak, Satriyo Seno Surono dibawah Bendera Lumbung Banyu Bumi yang dipimpinnya berharap Sinergitas TNI khususnya Kodim 0716 Wilayah Demak yang di Komandani Oleh Dandim 0718 Letkol Inf Abi Kusnianto mampu menjawab Kegelisahan Petani terhadap Rendahnya Kualitas hasil tani sekaligus mengangkat Harkat dan Martabat Pertanian Demak.

Semua hal tersebut harus dapat berjalan berdampingan dan seimbang apabila muncul ketidakseimbangan maka yang terjadi seperti kondisi kehidupan alam saat ini. Dimana mata rantai kehidupan beberapa sektor ada yang terputus sehingga membawa dampak sektor pertanian terhadap kegagalan pola bertani.

Baca Juga:  Dialogis dengan Wisatawan Asing Kapolsek Tejakula Berikan Informasi Obyek Wisata di Kecamatan Tejakula

“Untuk itu kami hadir dengan memberikan solusi terhadap semua yang menjadi pokok permasalahan bertani yang kami kemas dalam sebuah perusahaan profesional untuk membangun sistem manajemen terhadap tata kelola bertani cerdas dan berkualitas” tutup Satriyo.

Sebelum acara berakhir diadakan prosesi pelantikan Pemuda Tani Lumbung dengan pembacaan Sk pengangkatan pengurus pemuda tani lumbung oleh pembina PTL serta pembacaan ikrar pelantikan yang di sampaikan oleh Komandan Kodim 0716/ Demak di dampingi Direktur Lumbung banyu bumi dan di ikuti oleh pengurus pemuda tani lumbung di lanjutkan pemberian ucapan selamat.(Pendim 0716/Demak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *