Kodim 1206/Psb Gelar Halal Bihalal di Lapangan Usai Apel Pagi

Kapuas Hulu I Detikkasus.com – Pimpin Apel pagi usai melaksanakan Cuti Lebaran, Komandan Kodim (Dandim) 1206/Psb lewat Kasdim 1206/Psb Mayor Inf Supriyono, cek personel sekaligus menggelar acara halal bihalal bersama personel di Lapangan Apel Makodim 1206/Psb, Kecamatan Putussibau Utara, Kab.Kapuas Hulu Kalimantan Barat. Selasa, (02/05/2023).

Pengecekan personel usai libur ini penting dilaksanakan guna mengetahui jumlah personel, ada permasalahan atau tidak setelah liburan, ada terlambat atau tidak sekaligus halal bihalal secara bersama langsung dilapangan,” demikian dikatakan Kasdim 1206/Psb Mayor Inf Supriyono

Baca Juga:  Peringati HUT Persit ke -77 Tahun 2023, Ketua Persit KCK Cab L Dim 1206, Adakan Pemeriksaan Kesehatan

Lebih lanjut Kasdim 1206/Psb juga Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan maaf lahir dan batin bila mana ada kesalahan, baik sengaja maupun tidak disengaja dan juga Saya ucapkan terima kasih kepada anggota yang mana saat melaksanakan cuti lebaran tidak ada yang terlambat dan tidak ada permasalahan.

Baca Juga:  Danpasmar 2 Pimpin Gerakan Nasional Laut Bersih di Kedung Cowek Surabaya

Ia juga menyampaikan bahwa esensi dari halal bihalal adalah untuk menjalin persaudaraan, merapatkan hubungan yang renggang di antara sesama. Untuk dapat menjalin persaudaraan dengan baik maka setiap umat harus bisa menjaga hubungan antar sesama, dekat dengan Tuhannya serta mengenal hakikat dirinya. Mari setelah cuti lebaran ini, bisa kembali fokus pada tugas pokok kita menjalankan tugas dengan baik,” jelas Kasdim 1206/Psb.

Baca Juga:  Cegah Stunting, Persit Kodim Bojonegoro Ikuti Pelatihan Tim Pendamping Keluarga

Di akhir kegiatan halal bihalal dilakukan dengan bersalaman seluruh anggota Kodim 1206/Psb, Kasdim 1206/Psb, didampingi, Para Perwira Staf, bersama seluruh personel di halaman lapangan apel Makodim 1206/Psb.

 

(Hadysa Prana)

Sumber : Pendim 1206/Psb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *