Kodim 0824 Berikan Pembinaan Wasbang Kepada Pengurus OSIS SMA Se Kota Jember

Jember.               Bertempat di Aula Kodim 0824 Jember pada Selasa 27/11/2018 Pukul 08.00 Wib dilaksanakan Peminaan Wawasan Kebangsaan kepada 57 orang siswa dari perwakilan Pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) Sekolah Menengah Atas (SMA) se Kota Jember.

Pembinaan Wawasan Kebangsan sendiri merupakan kegiatan program yang harus dilaksanakan secara periodik, personel  yang ditunjuk Perwira Seksi Teritorial Kodim 0824 untuk Materi Wawasan Kebangsan Kebangsaan adalah Serma Iwan Abdilah dari Staf Teritorial Kodim 0824 Jember.

Dalam materinya Serma Iwan Abdilah mengajak adik adik untuk melakukan beberapa hal penting diantaranya membiasakan hidup disiplin,  memanfaatkan kesempatan belajar dengan sebaik-baiknya sehingga menjadi generasi yang cerdas,  serta memperkaya wawasan termasuk wawasan kebangsaan.

Baca Juga:  Dialogis Dengan Pemedek Anggota Pos Strong Poin Pura Ponjok Batu Berikan Pesan Kamtibmas

Sehingga Sebagai pelajar dan bagian dari generasi muda Bangsa Indonesia   adik-adik memiliki kualitas, karakter dan kemampuan yang kempetitif dimasanya nanti, kalau adik-adik sekarang ini peljar SMA pastinya 10-15 tahun kedepan sudah menjadi kompetitor dunia kerja, dunia politik, wiraswasta dan lain-lainnya, pada saat tersebut adalah masa keemasan generasi seusia adik-adik ini.

Selanjutnya diberikan materi inti diantaranya 4 Konsensus Dasar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara yang meliputi Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika, kemudian materi Kesadaran Bela Negara meliputi Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Latihan Upacara Bendera.

Materi berikutnya pengertian Proxy War atau perang proxy, Faham Radikal, Bahaya Laten Komunis, Bahaya Penggunaan Narkoba dan sejenisnya, Pergaulan Bebas, seks bebas dan LGBT yang mengancam generasi Bangsa Indonesia.

Baca Juga:  Kanit Sabhara Polsek Tejakula Menghadiri Rapat Kordinasi Pengamanan BBDF

Kemudian outbound dengan materi water estafet, permadani terbang, tongkat estafet, buldozer, bola tali dan holahop yang mengajarkan azas kebersamaan yang menggambarkan bahwa pekerjaan apapun akan lebih mudah apabila kita kerjakan secara bersama, bersinergi dengan yang lainnya sehingga tumbuh keharmonisan antar sesama serta persatuan dan kesatuan.

Usai pemberian materi wawasan kebangsaan sebeluam acara diakhiri diberikan arahan oleh Kasdim 0824 Jember Mayor Inf Sampak yang pada intinya menyampaikan bahwa dengan dilakukannya  pembinaan wawasan kebangsaan ini tentunya ingin membekali adik-adik terkait Konsensus Dasar Kebangsaan yang harus senantiasa kita jaga demi kejayaan NKRI dengan semangat persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia.

Baca Juga:  Warga dan Kelompok Tani Bence Adakan Halal Bihalal

Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan tersebut, karena dengan kegiatan seperti itu pelajar sebagai bagian dari generasi bangsa memiliki pemahaman dan pengetahuan berkaitan Konsensus Dasar Kebangsaan serta hakekat ancaman yang dihadapi oleh Bangsa Indonesia.

Hakekat ancaman itu sendiri tentunya ada di generasi muda kita sebagai keder-kader pemimpin bangsa, dengan pemahaman yang diberikan melalui Pembinaan Wawasan Kebangsaan tersebut diharapkan adik-adik generasi kita terhidar dari faham radikal, pergaulan bebas, narkoba dan lain-lain yang merugikan diri mereka, keluarga bahkan bangsa dan negara kita, untuk itu mari kita lindungi generasi muda kita. Tegas Letkol Inf Arif Munawar.(sis24)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *