Kodim 0811/Tuban Gelar Katpuan Komsos Tahun 2018

Detikkasus.com | NO: PR / 453 / II / PENREM / 2018, TUBAN – Melalui Kegiatan Peningkatan kemampuan Komunikasi Sosial Kita wujudkan Aparat Teritorial Yang Profesional Dalam Rangka Pelaksanaan Tugas Pembinaan Teritorial Di Wilayah masing masing itulah Tema yang di ambil dalam kegiatan Katpuan Komsos tahun 2018 yang di gelar di Aula Letda Sucipto. Kamis (14/02/2018).

Dalam kegiatan tersebut Dandim 0811 Tuban Letkol Inf Nur Wicahyanto, SE, menyampaikan dalam memberikan pengarahan bahwa semua anggota kodim 0811harus banyak membaca agar mengerti situasi terkini wilayah.

“Perbanyak membaca agar seluruh anggota Kodim 0811 bisa menyampaikan permasalahan yang sedang berkembang belakangan ini seperti Bencana Alam, Pertanian dan kejadian lainya.” Ungkap Dandim.

Baca Juga:  Ajukan Cicilan Cerdit Handphone dengan KTP KK di Asia Jaya Sadewa cell

Dilanjutkan pemberian materi Katpuan Komsos Oleh Kapten Kav Suwito, bahwa setiap anggota TNI harus mampu meningkatkan komunikasi sosial.

“Semua anggota TNI Harus Bisa meningkatkan kemampuan komunikasi Sosial untuk mewujudkan Aparat Teritorial yang profesional di dalam melaksanakan tugas di wilayahnya masing – masing.” Tuturnya.

Senada dengan yang lain, Pasiter Kodim 0811 Tuban, Kapten Kav Suwito, menjelaskan bahwa TNI Harus netral dalam dunia politik.

Baca Juga:  DI DUGA PERUSAHAAN KELAPA SAWIT MELANGGAR PERATURAN DAERAH DAN MENANAM ALIRAN SUNGAI DAN HPT

” sebagai Anggota TNI Maka wajib hukumnya menjaga netralitas dalam kanca politik.” Singkatnya.

Di puncak kegiatan, komandan Kodim 0811 Tuban, Letkol Inf. Nur Wicahyanto, SE memaparkan berharap setiap kegiatan yang di jalankan TNI bisa mengenang di masyarakat.

“Dengan adanya kegiatan Katpuan Komsos inj diharapkan anggota kodim 0811 bisa diterima dengan baik di masyarakat dan Setiap melaksanakan tugas diharapkan dikenang oleh masyarakat dengan baik (positif) sehingga kehadirannya dinanti masyarakat.” Papar Dandim.

Bahkan ia juga menambahkan dalam menjelankan Tugas TNI agar di laksanakan dengan Tulus dan ikhlas.

Baca Juga:  Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Djoko Setiadi Akan Membahas Anggaran dengan DPR Pada Pertengahan Januari 2018.

” Dalam melaksanakan program Komando atas yang diberikan kepada kita supaya dilaksanakan dengan tulus dan iklas, serta kita harus Menjaga hubungan baik dengan Aparat terkait yang ada diwilayah masing – masing, agar tercapai hubungan yang harmonis antar instansi.” Imbuhnya.

Diketahui dalam kegiatan Katpuan Komsos Hari ini di ikuti semua jajaran komandan koramil serta Komandan Posramil sewilayah kodim 0811. (Penrem 082/CPYJ ).

Authentifikasi :

Kapenrem 082/CPYJ, Mayor Caj (K) Candra Yuniarti, S.S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *