Kepedulian Bhabinkamtibmas Penyabangan Dengan Keluarga Kurang Mampu.

Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Peduli dengan warga binaan pada hari Rabu 29 Nopember 2017, Pukul 09.00 wita Bhabinkamtibmas Penyabangan Polsek Gerokgak Jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Putu Widi

Sebagai wujud kepedulian dan perhatian bhabinkamtibmas kepada keluarga kurang mampu di Desa binaannya. Atas kepedulian tersebut bhabinkamtibmas Penyabangan Aiptu Putu Widi mengunjungi warga di Banjar dinas Penyabangan, Desa Penyabangan, Kec. Gerokgak, Kab. Buleleng.

Baca Juga:  Dana Jasmas Sampang 200 Milyar 2015 -2016 Jadi Bancaan

Dalam kunjungannya bhabinkamtibmas memberikan semangat kepada warga kurang mampu dan menyampaikan pesan agar tetap semangat dan bekerja sesuai dengan kemampuan mengingat usia sudah tua dan jangan mudah menyerah dalam menghadapi hidup ini karna setiap rejeki sudah diatur oleh Ida Sang Hyang Widhi Wasa, ujar Aiptu Putu Widi.

Baca Juga:  Detik Kasus Kalbar | KERUSAKAN JALAN ELLA- MENUKUNG SEMAKIN PARAH.

Kapolsek Gerokgak Kompol Ketut Relo Kusada Ketika dikonfirmasi mengatakan “sangat mendukung kegiatan yang di lakukan oleh para anggotanya yang selalu turun ke elemen masyarakat untuk menjalin Silaturahmi dan komunikasi dengan warga kurang mampu dan memberikan semangat dalam menjalani hidup.” ujar Kapolsek Kompol Ketut Relo Kusada.(Ryu)

Baca Juga:  Dipimpin Pawas Polsek Celukan Bawang Melaksanakan Giat Patroli Rutin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *