PONTIANAK.I Detikkasus.com -, Kejati Kalbar menggelar Apel Kesiapan Pemilihan Umum dan Apel Integritas Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Tahun 2024. Apel tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Kejaksaan Tinggi Kalbar yang dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Kalbar Dr. Drs. Muhammad Yusuf, SH, MH. (07/02/2024).
Dalam arahannya, Kajati Kalbar menyampaikan kepada seluruh Jajarannya turut menyukseskan Pemilihan Umum yang aman dan damai dan meminta agar memetakan potensi ancaman, gangguan dan hambatan sebagai deteksi dini dengan melakukan langkah strategis serta mengidentifikasi dan mengiventarisasi terhadap segala bentuk potensi Tindak Pidana Pemilihan Umum yang terjadi pada saat sebelum maupun sesudah Pemilihan Umum.
Dalam sambutannyaterkait pencanangan WBBM, Kajati Kalbar mengharapkan kepada seluruh Jajaran untuk fokus dan memprioritaskan pelaksanaan reformasi yakni mewujudkan pemerintahan dengan 3 sasaran utama, yakni birokrasi yang bersih dan akuntabel; birokrasi yang capable; pelayanan publik yang prima dan reformasi birokrasi yang mengarah pada perubahan pola pikir dan budaya kerja.
Pimpinan sebagai Role Model yang menjadi panutan seluruh pegawai Kejati Kalbar yang kemudian ditunjuk sejumlah pegawai sebagai Agen Perubahan dan Duta Pelayanan yang mensosialisasikan reformasi birokrasi di lingkungan kejaksaan.
“Kita targetkan tahun ini (2024), untuk memberikan pelayanan terbaik dan prima kepada masyarakat” ucap Kajati Kalbar mengakhiri kata sambutannya.
(A@ Hady)
Sumber : Penkum Kejati Kalbar