Mabes Polri – Polda Jatim – Polres Mojokerto Kota, detikkasus.com – Tiada hari tanpa memberikan pelayanan kepada masyarakat. Proyek perbaikan jalan di jalan gajah mada kecamatan Magersari kota Mojokerto mendapat perhatian dari Sat lantas Polres Mojokerto Kota.
Senin ( 4/9 ), Personil Sat Lantas Polres Mojokerto Kota nampak sibuk melakukan pengaturan dan penjagaan arus lalu lintas di simpang empat pemuda mengingat adanya proyek perbaikan jalan di jalan gajah mada Kota Mojokerto. Hal ini dilakukan guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat kota mojokerto untuk menghindari adanya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas.
Kasatlantas Polres Mojokerto Kota AKP Edwin Nathanael, SH, SIK mengatakan bahwa penempatan petugas Lalu Lintas di jalan yang sedang diperbaiki tersebut bertujuan untuk membantu kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya laka lantas mengingat jalur yang biasa dipakai saat ini dalam perbaikan.
“Kami ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pengguna jalan / masyarakat yang akan datang ke dalam kota Mojokerto dan mewujudkan salah satu program pemerintah kota Mojokerto yaitu menjadikan Kota Mojokerto sebagai Kota servicity. Selain itu, Satlantas juga berupaya dalam mewujudkan Kamseltibcarlantas khususnya yang ada di wilayah hukum Polres Mojokerto Kota.” pungkas Edwin. (Priya).