Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Kapolsubsektor Tegalasih Polsek Busungbiu Polres Buleleng Ipda I Nyoman Anom Putra, SH., melaksanakan memberikan Pembinaan dan penyuluhan (binluh) kepada siswa-siswi SDN 3 Pucaksari Kecamatan Busungbiu, Rabu (21/11/2018)
Sebelum melaksanakan kegiatannya Ipda Anom Putra terlebih dahulu bertatapmuka dengan Guru SDN 3 Pucakasari I Nym Budiarsana S. Pd.SD., untuk berkoordinasi dan minta ijin untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan kepada para pelajar.
Adapun materi yang disampaikan adalah mengenai bahaya minuman keras dan Narkoba, Bullying dan Berita Hoax, dimana saat ini yang menjadi sasaran peredara narkoba sudah mengarah kepada ana-anak, sehingga untuk itu dia menghimbau kepada para pelajar agar tidak jajan sembarangan.
Kemudian kaitannya dengan Bullying, Kapolsubsektor Tegalasih tersebut meminta para pelajar agar tidak saling mengejek dan merendahkan atau membully teman-temannya.
“Bermainlah sewajarnya, jabgan saling ejek, atau saling Bully, karena itu bisa berdampak buruk, dan bisa menimbulkan perselisihan dan permusuhan yang tidak jarang berujung pada perkekahian,” kata Ipda Anom Putra.
Kemudian terkait dengan adanya isu tentang Penculikan anak, Kapolsubsektor Tegalasih tersebut menegaskan itu semua berita Bohong atau Hoax, namun walaupun demikian dirinta tetap meminta dan berpesan terhadap para pelajar untuk sekalu berhati-hati dan waspada.
“pada saat pulang sekolah, jangan pulang dulu sebelum dijemput oleh orang tua, kalaupun tidak dijemput usahakan jalan berkelompok serta lewatilah jalan yang ramai dilalui oleh masyarakat dan abila ada orang yang tidak dikenal menawari sesuatu jangan mau,” pesannya.