Indonesia, Propinsi jatim, kabupaten Tuban detikkasus.com – Wujud nyata dari solidaritas, kekeluargaan serta kebersamaan ditunjukkan oleh Jajaran Kepolisian Sektor Rengel Polres Tuban. Dengan dipimpin oleh Kapolsek Rengel. Jum’at (13/10/2017), beberapa personil beserta anggota Bhayangkari Ranting Rengel membesuk Bripka Eko Hery.
Bripka Eko Hery merupakan salah seorang anggota Polsek Rengel yang sudah beberapa hari terbaring sakit dan menjalani perawatan di RSUD Sosodoro Djatikoesoemo, Bojonegoro.
Ajun Komisaris Polisi Yani Susilo, S.H. Kapolsek Rengel menjelaskan, bahwa kehadirannya siang itu tak lain adalah untuk memberikan semangat dan motivasi serta dukungan moril bagi personilnya yang sedang sakit.
“Kita semua adalah keluarga, dan kami datang untuk memberikan semangat kepada Bripka Eko Hery supaya tetap sabar menghadapi ujian”, ujarnya.
Mantan Kasat Sabhara Polres Tuban itu juga berpesan kepada Bripka Eko Hery agar fokus dalam perawatan sehingga kondisi kesehatannya segera membaik. Di akhir kunjungannya kali itu, AKP Yani juga mendo’akan agar anggotanya segera diberikan kesembuhan.
“Semoga lekas sembuh dan dapat segera bergabung kembali dengan kami”, kata AKP Yani sambil memberikan santunan. Humas sekrengel & ( her ).