Kapolsek Jatitujuh Laksanakan Jumsih di Masjid

 

detikkasus.com | Majalengka –
Kapolsek Jatitujuh AKP Asep Supriyadi bersama beberapa anggotanya yakni Bripka Agus Arifin, Bripka Warudin, Bripda M.Amirudin dan warga setempat melaksanakan kegiatan Jum’at Bersih (Jumsih) di Masjid Jamie Al Furqon yang berada di Desa Putri Dalem Kecamatan Jatitujuh Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat (Jabar), Jumat (14/09).

Baca Juga:  Puncak Acara Karnaval Umum Kecamatan Singojuruh - Reporter Detik Kasus Jawa-Bali. Teddy.SH.

Dalam Kegiatan ini difokuskan kebersihan Masjid Jamie Al furqon Desa Putri Dalem, dari mulai mencuci karpet, membersihkan debu – debu hingga mengepel Masjid.

Baca Juga:  Diduga Pembangunan kantor Desa Kampala berkedok proyek siluman" Detik Kasus Sul Sel.

Mesjid Al Furqon ini sering digunakan untuk melaksanakan ibadah sholat lima waktu dan sholat sunnah oleh warga, dari mulai anak – anak sampai orang dewasa.”Kegiatan rutin ini dilaksanakan tiap minggu, dari desa satu ke desa yang lain khususnya yang berada di Kecamatan Jatitujuh, karena kalau bukan kita siapa lagi dan kebersihan juga bagian dari iman,” ujar Kapolsek.

Baca Juga:  Istri Pemilik UD Anugerah Diduga Mengancam Melempar Batu Wartawan

Laporan: Anja Tihacinka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *