Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Guna untuk mewujudkan kebersamaan dan sinergitas diantara warga masyarakat dengan Kepolisisan dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat, Kapolsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng Kompol Made Widana, S. H, bersama anggota melaksanakan silaturahmi dengan Anggota DPRD Kabupaten Buleleng sekaligus Caleg partai PPP Bapak H. Mulyadi, Kamis (1/11/2018) pkl 21.00 wita.
Dalam silaturahmi tersebut Kapolsek menyampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas untuk bersama sama membangun kebersamaan dan membangkitkan kepedulian serta penigkatan kewaspadaan warga masyarakat terhadap lingkungan guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas utamanya di wilayah hukum Polsek Gerokgak, disampaikan pula menjelang Pilpres dan Pileg 2019, agar bersama sama menjaga situasi kamtibmas yg kondusif, menjaga persatuan dan kesatuan, jgn mudah percaya dengan adanya berita hoax, ujaran kebencian, provokasi dan fitnah. Disampaikan pula terkait pembakaran Bendera HTI agar selalu waspada terhadap provokasi pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dan menyerahkan penanganannya kpd pihak Polri.
“Kami sangat mengharapkan peran aktif dan peran serta dari seluruh tokoh masyarakat dan tokoh agama yang ada di wilayah hukum Polsek Gerokgak untuk membangkitkan semangat warga masyarakat dalam membangun kepedulian dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban utamanya di lingkungan masing masing,” ujar Kapolsek Gerokgak.
Bapak H. Mulyadi begitu juga yg hadir ketua ranting PAC GP Ansor Bpk Abdul karim menyampaikan terimakasih atas kunjungan dan silaturahmi kapolsek dan siap mendukung kegiatan Kepolisian dari Polsek Gerokgak, dan juga siap mendukung apa yang menjadi program dari Polsek Gerokgak,” ungkapnya.