Kapolres Turun Langsung Melihat Progres Pembangunan Bantuan Rumah Untuk Warga Kurang Mampu

Senin, 14 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | Polda Jatim – Polres Gresik – Polres Gresik memberikan perhatian khusus untuk warga kurang mampu. Khususnya, mereka yang belum memiliki rumah hunian yang layak. Program bantuan rumah terus digencarkan.

Ibu Aliyah, warga Jalan Panglima Sudirman gang VI-a merupakan salah satu penerima bantuan tersebut. Minggu pagi (13/1), Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro SH SIK MSi melihat progres pembangunan rumah ibu Aliyah.

Baca Juga:  Kunjungan DPD Propinsi Aliansi Jurnalis Online Indonesia Kunjungi DPC-AJOI Lampung Utara

Tangis haru ibu Aliyah pecah melihat kedatangan rombongan Kapolres yang didampingi Kanit Regident Satlantas Iptu Arpan bersama Kanit Patroli Ipda Suryono dan Kanit laka Ipda Yossy Eka Prasetya. Ibu Aliyah tidak bisa membendung air mata saat bersalaman dengan penggagas program Polisi Santri itu.

Ibu Aliyah berkali-kali mengucapkan terima kasih karena telah dibantu. Rumah yang sebelumnya memang kurang layak. Saat ini, rumahnya sudah dibangun sehingga lebih nyaman untuk ditempati.

Baca Juga:  Pengosongan Rumah Dinas Kesehatan Yang Terkesan Semena-Mena.

AKBP Wahyu mengatakan program bedah rumah ini merupakan bentuk kepedulian Polres terhadap warga yang kurang mampu. Sebelumnya, bantuan serupa diberikan kepada Supardi, warga desa Kedunganyar, Kecamatan Wringinanom.

Program bedah rumah ini merupakan komitmen anggota Polres Gresik untuk menjalankan program Polisi Santri (Senyum, Sapa, Salam, Amanah, Tanggap Tangguh Tegas tapi Humanis, Rajin Beribadah dan Berinfaq). “Bedah rumah ini implementasi dari tanggap dan rajin berinfaq,” papar AKBP Wahyu. Program tersebut merupakan upaya yang terus digelorakan menuju Polri yang Promoter (Profesional, Modern dan Terpercaya).

Baca Juga:  Alex Bebas, Aliansi Pemuda Anti Narkotika Akan Melakukan Unjuk Rasa

Alumnus Akpol 1998 itu berharap bantuan tersebut bisa meringankan beban yang bersangkutan. Minimal, bisa memberikan tempat berteduh yang aman dan nyaman. ”Semua ini bisa terlaksana berkat dukungan dari semua pihak,” pungkas perwira dengan dua melati di pundak itu. (Her)

Berita Terkait

Peningkatan Kapasitas Pemerintah Desa Gedung Sako Satu, Tim Ahli Dari Ipda Kaur
Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Di Nisel Di Amankan Oleh Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Nias Selatan
Kalangan Perjudian 303 Sabung Ayam dan Dadu di Digerebek, Polresta Barelang Alhasil Menyita 85 unit sepeda motor dan 4 unit mobil
Calon Wakil Bupati Kaur Bertemu Petinggi Partai Bulan Bintang
Indonesia Menyala! Presiden Prabowo resmi menghapus utang macet UMKM, Petani dan Nelayan
Pelaksanan Acara Konfrensi Pers Di Kantor Bea Cukai Kota Langsa, Belasan Wartawan Media Online
Pelindo III Selalu Ingkar Janji ! Warga Lembar Akan Mengadu Ke Komisi II DPR-RI Dan Presiden RI
Kasus Judol Di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 17:45 WIB

Peningkatan Kapasitas Pemerintah Desa Gedung Sako Satu, Tim Ahli Dari Ipda Kaur

Rabu, 6 November 2024 - 04:17 WIB

Kalangan Perjudian 303 Sabung Ayam dan Dadu di Digerebek, Polresta Barelang Alhasil Menyita 85 unit sepeda motor dan 4 unit mobil

Rabu, 6 November 2024 - 01:11 WIB

Calon Wakil Bupati Kaur Bertemu Petinggi Partai Bulan Bintang

Selasa, 5 November 2024 - 21:56 WIB

Indonesia Menyala! Presiden Prabowo resmi menghapus utang macet UMKM, Petani dan Nelayan

Selasa, 5 November 2024 - 21:17 WIB

Pelaksanan Acara Konfrensi Pers Di Kantor Bea Cukai Kota Langsa, Belasan Wartawan Media Online

Berita Terbaru