Kapolres Kampar Berikan Reward kepada 11 Personel Berprestasi.

Rabu, 17 Januari 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | BANGKINANG – Rabu (17/1/2018) pukul 08.00 wib, di Lapangan Upacara Mapolres Kampar dilaksanakan Upacara Bendera Bulanan sekaligus pemberian Reward kepada Personel Jajaran Polres Kampar yang berprestasi.

Bertindak Selaku Irup Kapolres Kampar AKBP Deni Okvianto SIK, MH, Perwira Upacara Kasat Binmas AKP Ratip dan Komandan Upacara Ipda Aulia Rahman.

Dalam Upacara ini sebanyak sebelas Personel Jajaran Polres Kampar yang berprestasi menerima penghargaan (Reward) dari Kapolres Kampar, mereka yang menerima penghargaan ini adalah :

1. AKP Fajri SH, SIK
2. Ipda Albert Sitompul SH
3. Brigadir Firman Diaz Siahaan
4. Brigadir M. Suryana Ardi
5. Brigadir Sugandi
6. Brigadir Mangihut Rudiyanto
7. Bripda Ikhlas Satria
8. Bripda Ilham Efendi
9. Bripda M. Saleh Afiz
10. Bripda Kristina Angelia
11. Bripda Alif Anugerah

Baca Juga:  Berikan Rasa Aman dan Nyaman Unit Patroli Sat Lantas Kawal Gerak Jalan Santai Mahasiswa Undiksa

Kapolres Kampar dalam amanatnya menyampaikan bahwa saat ini tengah berlangsung Operasi Mantap Praja Muara Takus 2018 dalam rangka pengamanan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau periode 2018 – 2023.

Terselenggaranya tahapan Pemilu Kada ini tidak terlepas dari peran kita bersama dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, hal ini juga buah dari sinergitas yang erat dan solid dengan seluruh stake holders terkait termasuk komponen masyarakat.

Baca Juga:  Berbagai Jenis Miras Dan Ribuan Petasan Sitaan Polres Demak Dimusnahkan

Meskipun banyak kegiatan operasional Kepolisian lainnya tetapi seluruh kegiatan dapat terlaksana dengan baik dan mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat secara profesional, untuk itu Pimpinan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh personel yang telah bekerja dengan baik.

Pada kesempatan ini juga diberikan penghargaan kepada Personel Polres Kampar yang telah berhasil dalam melaksanakan tugas Kepolisian, penghargaan ini merupakan salah satu ucapan terimakasih dan apresiasi dari Pimpinan terhadap personel yang berperan aktiv dalam pelaksanakan tugas Kepolisian dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Penghargaan ini diberikan kepada 11 personel terdiri dari 2 Perwira dan 9 Bintara yang berprestasi dalam melaksanakan tugas dengan penuh loyalitas serta dedikasi yang tinggi, salahsatu prestasi personel ini adalah keberhasilan mereka dalam menangkap tersangka Curas (Pencurian dengan kekerasan) yang terjadi di jalan Simpang Dua Desa Pantai Raja Kec. Perhentian Raja.

Baca Juga:  Patroli Polisi Antisipasi Aktifitas Masyarakat, Cegah Tindak Kriminalitas

Diharapkan dengan pemberian penghargaan ini dapat menjadi motivasi dan dorongan bagi seluruh personel untuk mewujudkan Polri yang Professional, Modern dan Terpercaya.

Menutup amanatnya Kapolres Kampar kembali menyampaikan ucapan terimakasih kepada personel yang mendapat penghargaan ini.

Upacara berakhir pada pukul 08.30 wib dan seluruh rangkaian acara berlangsung dalam keadaan aman, tertib dan lancar. (Arifin).

Berita Terkait

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH) Barisan Pejuang Keadilan Berkomitmen Tegakkan Keadilan
Kondisi Tiang Listrik Rusak, Respon Cepat PLN ULP Kualatungkal segera Kroscek Lokasi untuk Perbaikan
MPW Pemuda Pancasila Jateng Gelar Rakorwil, Seluruh Ketua Bidang dan Ketua MPC Hadir
Peristiwa Naas!! Akibat Angin Kencang Pohon Kelapa Tumbang, Timpa rumah milik warga Pekon Teba Bunuk, Kotaagung Barat.
Warga Berencana Melapor ke Polisi, Diduga Nama dan Tanda Tangan Dipalsukan untuk Kredit di BPR Weleri Makmur
Listrik Hotel Rivoli Kualatungkal Padam saat Acara, Manajement Hotel: Kami berikan Kompensasi Potongan Harga
Adi Setijawan: Apresiasi Keputusan Pemkot Semarang Batalkan Kenaikan E-Restribusi di Pasar Burung Karimata
Dr. H. AM Juma’i SE., MM Ketua FKSB Angkat Bicara Terkait Kenaikan E Retribusi

Berita Terkait

Selasa, 5 November 2024 - 10:54 WIB

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH) Barisan Pejuang Keadilan Berkomitmen Tegakkan Keadilan

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:23 WIB

Kondisi Tiang Listrik Rusak, Respon Cepat PLN ULP Kualatungkal segera Kroscek Lokasi untuk Perbaikan

Kamis, 24 Oktober 2024 - 06:32 WIB

MPW Pemuda Pancasila Jateng Gelar Rakorwil, Seluruh Ketua Bidang dan Ketua MPC Hadir

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 21:12 WIB

Peristiwa Naas!! Akibat Angin Kencang Pohon Kelapa Tumbang, Timpa rumah milik warga Pekon Teba Bunuk, Kotaagung Barat.

Jumat, 11 Oktober 2024 - 16:39 WIB

Warga Berencana Melapor ke Polisi, Diduga Nama dan Tanda Tangan Dipalsukan untuk Kredit di BPR Weleri Makmur

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB