Kapolres Demak: Ziarah Mengingatkan Seluruh Anggota Polri Terhadap Sang Pencipta

 

Detikkasus.com | Mabes Polri – Polda Jateng-Polres Demak, Kepolisian Resor Demak melakukan ziarah ke Taman Makan Pahlawan Cahaya Ratna Bintarum, jalan pahlawan, Kabupaten Demak, dalam memperingati HUT Bhayangkara ke-72.

Seluruh unsur Pimpinan Polres Demak didampingi anggota Bhayangkari berkumpul di depan pusara para pahlawan. Tak lupa, yang hadir di Taman Makan Pahlawan (TMP) ini pun menabur bunga di atas pusara sambil berdoa bersama.

Baca Juga:  Kapolres Kampar Pimpin Sertijab Kabag Ops, Kapolsek Tapung Hulu dan Kapolsek Tapung Hilir

Kapolres Demak, AKBP Maesa Soegriwo. SIK mengatakan, ziarah kubur ke TMP ini merupakan agenda yang dilakukan setiap tahunnya olen seluruh jajaran Polres Demak.

“Tujuan ziarah ke TMP adalah untuk mengingatkan kembali atas jasa-jasa pahlawan. Dan kepada anggota Polri agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas,” kata Kapolres usai upacara ziarah kubur, Selasa (3/7/2018) pagi.

Baca Juga:  Potensi terpendam provinsi lampung yang bisa meningkatkan APBN

Lanjut Kapolres, pada HUT Bhayangkara Ke-72 ini Polri dituntut lebih profesional dalam melaksanakan tugas sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Ajak Warganya Ciptakan Pemilu Damai

Selain itu, ziarah yang dilakukan pihaknya guna mengingatkan seluruh anggota Polri terhadap sang pencipta, sekali pun menjadi aparat, pasti akan menghadapi kematian.

“Kami mendoakan bagi para pahlawan terdahulu dan supaya Anggota untuk mempersiapkan diri dengan bertugas lebih baik,” pungkasnya. (Tim9)

Sumber:Hms. Polres Demak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *