Kapolres Bojonegoro Raih Penghargaan Jawa Pos Radar Bojonegoro Awards 2024

Sabtu, 3 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro | Detikkasus.com – Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, SH, SIK, M.Si menerima penghargaan dari Jawa Pos Radar Bojonegoro Award 2024 bertajuk Inspirational Regional Synergy Category atau Kategori Sinergitas Daerah Inspiratif di ball room Andrawina Hotel Aston jalan MH. Thamrin – Bojonegoro, Jum’at (2/8/2024) malam.

Seusai acara tersebut, Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto menyampaikan rasa terima kasihnya atas penghargaan ini dan berkomitmen untuk selalu menjaga jalinan silaturahmi dan koordinasi, kolaborasi serta komunikasi.

Baca Juga:  Bawaslu Investigasi Akun Facebook Milik "Iwan Kogualino"

“Tentunya raihan penghargaan ini tidak lepas dari dukungan seluruh personel Polres Bojonegoro dalam menjalankan tugas serta menjalin sinergitas dengan stakeholder terkait dan elemen Masyarakat,” kata Kapolres, AKBP Mario Prahatinto dalam rilisnya.

Lanjutnya, orang nomor satu di Polres Bojonegoro ini mengungkapkan dengan diraihnya penghargaan sebagai Inspirational Regional Synergy Category, kedepannya membutuhkan banyak kerja sama serta komunikasi proaktif dengan seluruh internal anggota, pemangku kebijakan yang ada di Bojonegoro, instansi terkait, awak media maupun masyarakat sendiri.

Baca Juga:  CV. Harkat Darajat Keluhkan Uang Pengadaan Mebeler Belum Dibayar Kepsek SMPN 2 Blanakan Subang

Mario menambahkan dengan penghargaan ini diharapkan senantiasa terus meningkatkan hubungan yang baik dengan seluruh elemen Masyarakat yang ada di Kabupaten Bojonegoro.

“Penghargaan ini justru menjadi penyemangat, motivasi kami untuk menjalin sinergitas dengan seluruh elemen Masyarakat. Kami sudah sampaikan kepada seluruh personel Polres Bojonegoro dalam mengelola Kamtibmas dengan baik dengan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi sehingga terciptanya Kamtibmas aman dan kondusif,” jelasnya.

Baca Juga:  Jaga Hubungan Dengan Masyarakat Melalui Sambang Desa Bhabinkamtibmas Mengening Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

“Dan kami berkomitmen untuk terus menjalin sinergi dengan siapapun dalam hal positif guna membangun Bojonegoro lebih baik dalam sektor apapun,” pungkas Mario.
(Andri)

Berita Terkait

Permohonan Bantuan Rehab Rumah Janda Miskin, Yang Telah Di Ajukan Oleh Baitul Mal Pemko Langsa.
Terkait ADD Desa Gampong Alue Canang, Dugaan Mark-Up Ajang Korupsi, Di Masa Pejabat Geuchik Berinisial “RJL” Penggunaan Fiktif
Kapolres Aceh Tamiang Jamin Kondusifitas Keamanan Jelang Hari Pemilihan
Apel Pergeseran Pasukan, 9.164 Personil Gabungan Amankan TPS Di Pil-Kada 2024
Diduga Marak Tambang Ilegal, Di Tanah Karo Kecamatan Merek, Tepatnya Di Desa Negara Dan Desa Mulia Rakyat.
Laporan, Dugaan Korupsi, Di Kejari Terkesan Hanya Jalan Di Tempat Saja
Dinas Tenaga Kerja Mengadakan Kegiatan Pelatihan, Satu Renja Silpa
Kodim 0813 Bojonegoro Gelar Cangkruk Bareng Awak Media

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 18:11 WIB

Permohonan Bantuan Rehab Rumah Janda Miskin, Yang Telah Di Ajukan Oleh Baitul Mal Pemko Langsa.

Selasa, 26 November 2024 - 18:09 WIB

Terkait ADD Desa Gampong Alue Canang, Dugaan Mark-Up Ajang Korupsi, Di Masa Pejabat Geuchik Berinisial “RJL” Penggunaan Fiktif

Selasa, 26 November 2024 - 18:08 WIB

Apel Pergeseran Pasukan, 9.164 Personil Gabungan Amankan TPS Di Pil-Kada 2024

Selasa, 26 November 2024 - 18:07 WIB

Diduga Marak Tambang Ilegal, Di Tanah Karo Kecamatan Merek, Tepatnya Di Desa Negara Dan Desa Mulia Rakyat.

Selasa, 26 November 2024 - 18:06 WIB

Laporan, Dugaan Korupsi, Di Kejari Terkesan Hanya Jalan Di Tempat Saja

Berita Terbaru

Berita Terkini

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:09 WIB