Polda Jateng – Kota Semarang, detikkasus.com – Di markas Brimob Srondol Polda Jateng, Kapolda Jateng Irjen Pol Drs Condro Kirono, M.M., MHum bersama Ibu didampingi Wakapolda dan Pejabat Utama Polda Jateng berbaur bersama masyarakat melaksanakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1438 H, Minggu (25/6)
KH Drs Akhmad Budi bertindak sebagai imam dan khotib menjelaskan, dalam khotbahnya bahwa idul fitri di Bumi Indonesia menjadi berbeda dengan negara lain karena ada halal bihalal dan sejarah halal bihalal berawal dengan sejarah Nabi Muhammad SAW menakhlukkan Mekkah dengan 10.000 pasukan meski menang namun tidak takabur dan mengundang suku Quraisy yang lari di gunung namun diundang untuk berdamai mencerminkan kesetaraan dalam kemanusiaan maka contoh dan teladani pola Rasulullah SAW yang mencerminkan humanis hari kasih sayang untuk saling berjabat tangan sesama suku Quraisy, dan pada hari itu tanggal 1 Syawal dikenal dengan Fatqu Mekkah yang menjadi momentum intorpeksi diri dan perubahan diri setiap insan kearah yang lebih baik.
Setelah selesai sholat Idul Fitri Kapolda Jateng, Wakapolda beserta Pejabat Utama Polda Jateng melaksanakan halal bihalal berjabat tangan saling maaf memaafkan sebagai sesama umat muslim dilanjutkan dengan open house. (Arif)
Redaksi. www.jejakkasus.info / detikkasus.com. Ciptakan Situasi Informasi Untuk Yang Terbaik. Wa – 081- 217-614-828.