Kafilah Tuban Berangkat Umroh

Kamis, 30 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Tuban

Sebanyak 7 kafilah Tuban yang meraih peringkat 1 dan 1 pendamping pada MTQ Jatim ke-28 tahun 2019 diberangkatkan umroh. Pemberangkatan umroh ini dilakukan di masjid Fathurrahmat komplek Pendopo Kridho Manunggal Tuban, Selasa (28/01/2019) malam. Keberangkatan kafilah Tuban ini bersama dengan 3 guru TPQ; 3 guru PAUD dan 23 jamaah Assa’adah Kabupaten Tuban.

Pelepasan rombongan dilakukan Kabag Kesejahteraan Rakyat Setda Tuban, Eko Julianto, S.STP. Tampak hadir pula pada kesempatan ini Kabag Umum, Protokol dan Komunikasi Pimpinan; pengurus Assa’adah; dan keluarga jamaah.

Mengawali sambutannya, Kabag Kesra, Eko Julianto menyampaikan permohonan maaf Bupati Tuban karena berhalangan hadir pada kesempatan ini dikarenakan jadwal keberangkatan yang dimajukan dari jadwal semula, yang semula direncanakan selepas Sholat subuh namun berubah menjadi jam 11 malam.

Baca Juga:  Serahkan Bantuan Hibah, Bupati Tuban Berdialog dengan Warga Pesisir.

Menyampaikan pesan Bupati Tuban, Eko Julianto berharap agar seluruh Jamaah dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk beribadah seoptimal mungkin, serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

Jamaah juga disarankan memperbanyak berdoa di tempat multazam dan mustajab. “Kami harap jamaah juga mendoakan pembangunan kabupaten Tuban,” ungkapnya.

Lebih lanjut, jamaah juga diminta tetap menjaga sikap dan ciri khas masyarakat Indonesia yang toleran. Di Makkah dan Madinah akan dijumpai masyarat dari berbagai belahan dunia. “Harus menyikapi dengan bijak,” tuturnya.

Eko Julianto juga menyampaikan bahwa dalam rombongan Jamaah Umroh kali ini terdapat 7 kafilah Tuban dan 1 pendamping yang sukses menjadi Juara 1 pada MTQ Jatim yang lalu. Sedangkan, 3 guru TPQ dan 3 guru Paud yang diberangkatkan umroh adalah mereka yang beruntung mendapatkan hadiah umroh pada Pembinaan Guru TPQ dan Seminar Paud se- Kabupaten Tuban pada Rangkaian Hari Jadi ke-726 Kabupaten.

Baca Juga:  Tuban Juara MTQ XXVIII Jatim 2019.

Sementara itu, Kafilah Tuban pada cabang Tilawah Dewasa, Rofiatul Muna, menyampaikan rasa syukur dan tidak menduga dapat memperoleh juara 1 pada MTQ Jatim 2019. “Saya tidak menduga mendapatkan hadiah umroh,” ujarnya. Dirinya juga berterima kasih telah mendapatkan kesempatan ini.

Perempuan asal Montong ini juga berharap generasi muda Tuban bersemangat belajar Alquran. Tidak hanya membaca Alquran, tetapi juga mempelajari kandungannya untuk dapat diterapkan dalam keseharian sebagai wujud syiar islam.

Hal senada diungkapkan salah satu guru TPQ asal Sugihwaras, Jenu, Mariyatul Fitriyah yang bersyukur karena mendapat kesempatan untuk umroh. “Alhamdulillah, kami tidak menyangka dapat berangkat umroh,” tuturnya.

Baca Juga:  Patroli Unit Sabhara Guna Peningkatan Pengawasan Kegiatan Bongkar Muat di Pelabuhan Celukanbawang

Menjadi guru TPQ, lanjut Mariyatul, adalah ibadah untuk memperjuangkan dan mensyiarkan agama islam. Tidak hanya itu, ingin memberi manfaat kepada masyarakat, mengajarkan Alquran dan akhlak bagi anak-anak.

Mariyatul juga menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Tuban di bawah Kepemimpinan Bupati Tuban, H. Fathul Huda dan Wabup Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si yang terus memberikan perhatian terhadap eksistensi guru TPQ dan Lembaga Pendidikan Alquran. Diterapkannya kebijakan Munaqosah dan Syahadah (ijazah TPQ) sebagai salah satu syarat penerimaan Siswa dijenjang SLTP mampu mendorong orang tua untuk mendaftarkan anaknya. Serta memotivasi anak-anak untuk giat belajar Alquran. “Semoga kesejahteraan guru TPQ dapat terus meningkat dan santri TPQ terus semangat belajar,” jelasnya. (Imam/mct)

Berita Terkait

Diduga Melakukan Kecurangan, Dua Oknum Petugas KPPS di Amankan.
Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa
Lapor Bawaslu, Timses Paslon Tunggal Pilwako Pangkalpinang Diduga Lakukan Money Politik
Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Kejati Aceh, Kawal Dan Awasi Adanya Dugaan Kasus Korupsi Dana Desa Di Tahun 2023 Lalu
Warga Tangkap Pelaku, Bagi-Bagi Uang Dari Tim 02 “JEFRI – HAIKAL”
Ini Harapan Pj Bupati Aceh Utara Usai Lantik Dirut PT. Pase Energi Migas
Tingkatkan Patroli Terpadu, Kapolres Cek Langsung Sejumlah TPS Rawan Di Aceh Utara
GTT Bantah Pembayaran Honor Di Potong Dan Di Politisi, Vika Liondry : Itu Tidak Benar

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 17:10 WIB

Diduga Melakukan Kecurangan, Dua Oknum Petugas KPPS di Amankan.

Rabu, 27 November 2024 - 14:20 WIB

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 November 2024 - 11:49 WIB

Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Kejati Aceh, Kawal Dan Awasi Adanya Dugaan Kasus Korupsi Dana Desa Di Tahun 2023 Lalu

Rabu, 27 November 2024 - 11:48 WIB

Warga Tangkap Pelaku, Bagi-Bagi Uang Dari Tim 02 “JEFRI – HAIKAL”

Rabu, 27 November 2024 - 11:48 WIB

Ini Harapan Pj Bupati Aceh Utara Usai Lantik Dirut PT. Pase Energi Migas

Berita Terbaru

Uncategorized

Diduga Melakukan Kecurangan, Dua Oknum Petugas KPPS di Amankan.

Rabu, 27 Nov 2024 - 17:10 WIB

Uncategorized

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:20 WIB