Kades Tegalkodo Lantik Dua Perangkat Desa Yang Baru

BOJONEGORO l Detikkasus.com – Tommy Listiyo S.sos kepala Desa Tegalkodo kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur Ambil Sumpah Jabatan dan Lantik 2 Perangkat Desa baru, Senin 11/12/2023.

Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Perangkat Desa digelar di pendopo Balai Desa setempat, hadir dalam acara kepala Desa Tegalkodo, camat sukosewu Muhammad Kholil MM, kapolsek Sukosewu Iptu Usodo, Danramil Sukosewu kapten Inf Maulono, BPD, RT/RW, Perangkat Desa, PKK, tokoh masyarakat, dan juga tokoh agama.

Baca Juga:  Pemkab Bojonegoro Imbau Warga Waspadai Demam Berdarah, Terapkan Hidup Bersih dan Aktifkan Jumantik

Dua perangkat Desa yang baru atau yang dilantik yaitu, M.Angga Pratama sebagai kasun klangkrang dan Muhammad Humam Shidqi sebagai kepala urusan keuangan.

Kepala Desa Tegalkodo Tommy Listiyo pada sambutannya menyampaikan, Terimakasih kepada semua undangan yang hadir di acara pelantikan, terutama kepada kedua Perangkat Desa yang baru saja dilantik, saya berharap semoga jabatan yang baru diemban bisa menjadi barokah, amanah dan mengabdi sebesar-besarnya bagi masyarakat Desa Tegalkodo.

Baca Juga:  Dukung Brigjen Asep, Para Pegawai KPK Protes Minta Pimpinan KPK Mundur

Sedangkan waktu ditemui diruangannya Tomy Listiyo kepada media ini mengatakan, “kedua perangkat Desa yang baru dilantik untuk bisa meilhami hakekat sebagai perangkat, karena perangkat Desa itu untuk pelayan masyarakat, harus sebaik baiknya melayani masyarakat”, ucapnya.

Baca Juga:  Satuan Reserse Kriminal Unit Resmob Polres Langsa, Tangkap 4 Pelaku Tawuran, Antar Remaja Yang Menjadi Geng Ster

“Dan sebagai pelayan masyarakat itu harus yang baik, dengan tulus melayani masyarakat karena jabatan itu ada masanya, dan akan berakhir pada waktunya”, Pungkas Tomy Listiyo Kepala Desa Tegalkodo.
(Andri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *