Situbondo | Detikkasus.com -, Pemerintah Desa (Pemdes) menggelar lomba fashion show dalam puncak acara peringatan HUT RI ke-73 Tahun 2018. Acara yang diselenggarakan di balai Desa Ketowan, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo yang berjumlah 21 peserta. Sabtu, (25/08/2018).
Perlombaan ini adalah salah satu rangkaian acara perlombaan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-72. Selain perlombaan ini, Pemdes juga mengadakan lomba-lomba lain seperti gerak jalan unik, jalan santai, dan lain sebagainya.
Kepala Desa Ketowan, Eryanto mengatakan kepada Tim S One bahwa.
“Perlombaan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Selain ikut memeriahkan HUT RI, masyarakat menjadi lebih termotivasi dengan rasa kebersamaan yang erat”, ucapnya.
Menurut Eryanto acara ini adalah momentum, untuk merefleksikan diri sejauh mana capaian-capaian yang telah kita lakukan. Dan mengisi kilas sejarah sebagai cita-cita mulia para pejuang dan pendiri bangsa yang telah gugur di medan perang.
Perlombaan ini berlangsung dengan sangat meriah. Para peserta dengan penuh percaya diri berjalan bergantian di tempat yang telah disediakan oleh panitia. Mereka berjalan melenggak-lenggok memamerkan busana yang dipakainya. (St1)