Kader Partai PKB di Tiga Wilayah, Balong, Slahung dan Ngrayun Sepakat Menangkan Paslon 02

PONOROGO | detikkasus.com – Calon Wakil Bupati (Cawabup), Bambang Tri Wahono calon yang diusung oleh 6 (enam) partai besar yaitu, Nasdem, PKB, Demokrat, Gerindra, Golkar dan PKS, saat ini melakukan temu Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di wilayah Balong di rumah Bambang Supriadi, wilayah Slahung di rumah Ikhdam Muslihudin dan wilayah Kecamatan Ngrayun di rumah bapak Catur, Kamis (29/10/2020).

Baca Juga:  Kapolres Hadiri Peletakan Batu Pertama Masjid Moedhar Arifin

Acara temu kader kali ini di hadiri oleh, Cawabup, Bambang Tri Wahono, Anggota DPRD PKB dapil setempat dan acara tersebut langsung di pimpin oleh Sekretaris DPC PKB Ponorogo, Dwi Agus Prayitno.

Sa’at temu kader tersebut terlihat juga ada dialog dengan para peserta dan menyampaikan apa yang akan dilakukan jika terpilih lima tahun ke depan.

Baca Juga:  Kapolres Blora Cek Kondisi Tahanan Dan Ruangan Tahanan | Reporter : Zainul Arifin

Sementara itu, Tim Pemenangan Ipong – Bambang dan sekaligus Sekretaris DPC PKB Ponorogo, Dwi Agus Prayetno menyampaikan bahwa tugas kader yaitu memenangkan Calon yang di usung saat ini, yaitu calon nomor urut 02.

Baca Juga:  Amankan Warga Beribadah Minggu, Polsek Seririt Laksanakan Pengamanan Arus Lalulintas

“Kita mengarahkan masyarakat di pilkada Ponorogo tahun ini tidak golput, kami juga berharap bahwa masyarakat sudah mengerti bahwa calon nomor urut 02 tersebut sudah terbukti 5 tahun program – programnya telah terealisasi, terutama berpihak kepada PKB,”Terangnya.(Fadhil/Anang Sastro).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *