Jumat Curhat Ngopi Presisi, Hadapi Pilpres 2024 Polisi Edukasi Masyarakat Cegah Berita Hoaks

Jumat, 6 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KUBU RAYA I Detikkasus.com -, Polres Kubu Raya saat ini gencar memasifkan edukasi pencegahan berita hoaks kepada masyarakat. Hal ini untuk mencegah penyebaran hoaks atau berita bohong menjelang Pemilu 2024 melalui media sosial.

Dalam program Jumat Curhat Ngopi Presisi, Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat, S.H., S.I.K, melalui Kasat Binmas Polres Kubu Raya AKP Prambudi Priyanggodo, S.H, mengungkapkan, memasuki tahun politik, penyebaran berita bohong atau hoaks semakin banyak berdasarkan data riset dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Untuk itu, Prambudi berharap seluruh pemangku kepentingan terkait dapat bekerja sama mengedukasi masyarakat agar terhindar dari penyebaran hoaks sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan lancar.

Kegiatan tersebut berlangsung di warkop Jalan Sultan Agung, Desa Kuala Dua, Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya Kalbar yang dihadiri, Kepala Desa Kuala Dua Kecamatan Sungai Raya Abas, S.Ag, Tokoh Masyarakat Desa Kuala Dua Dusun Keramat, PJU Polres Kubu Raya, Ketua Rt 10 Rw 01 Dusun Keramat 1 Desa Kuala 2 Rianto, Ketua Rw 01 Dusun Keramat 1 Desa Kuala 2 Nurhayati, Anggota MPA Desa Kuala 2, Masyarakat Dusun Keramat 1 beserta Bhabinkamtibmas Babinsa dan Babinportdirga. Jumat (6/10/2023) pukul 09.00 Wib..

Baca Juga:  Berikan Rasa Nyaman, Kapolda Kalbar Berikan Fasilitas Kepada Partisipan Kongres HMI

“Jangan sampai kita termakan oleh isu atau berita hoaks yang berada di media sosial, sehingga menjadi buah bibir yang dibagikan kepada keluarga, teman dan masyarakat dan berujung meneruskan berita kebohongan yang tidak diketahui kebenarannya. Kita harus bijak dan harus mengetahui kebenarannya sehingga kebohongan itu tidak kita teruskan,” kata prambudi.

Baca Juga:  Belum 1 Tahun Proyek Pengaspalan Jalan Desa Bandung Jaya Dusun Air Terjun Payah Tampah.

“Nah caranya bagaimana kita mengetahui berita itu benar atau hoaks, bapak ibu sekalian bisa menanyakan hal itu ke pihak kepolisian melalui bhabinkamtibmas dan babinsa di wilayahnya masing-masing. Kami dari Polri khususnya Polres Kubu Raya melakukan upaya mencegah hoaks tidak saja melalui edukasi melalui personil di lapangan, kami memperkuat edukasi tersebut juga melalui media sosial dan media online dengan bekerja sama dengan teman-teman wartawan melalui Humas Polres Kubu Raya,” jelasnya.

Prambudi mengingatkan, kepada masyarakat pengguna media sosial, setiap unggahan diawasi kepolisian dan pemerintahan. Bila menyebarkan informasi bohong, polisi dan pemerintah akan mengidentifikasi apakah unggahan itu berpotensi memecahkan persatuan dan kesatuan.

Baca Juga:  Pj Bupati Bojonegoro Lantik 71 PNS untuk Penempatan Jabatan Baru, Dorong Kebijakan yang Strategis dan Inovatif

“Undang – undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik mengatur soal penindakan terhadap kasus penyebaran berita bohong. Pelaku yang menyebarkan informasi bohong terancam hukuman penjara paling lama enam tahun dan/atau denda paling banyak Rp1 miliar.

Dengan kegiatan ini, saya menyampaikan pesan dari bapak Kapolres Kubu Raya, mari kita bersama menjaga kondusifitas kamtibmas di Kabupaten Kubu Raya menjelang Pilpres 2024 yang aman, nyaman, tentram serta tidak terpecah belah,” tegas Prambudi.

(Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polres Kubu Raya

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:43 WIB

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Berita Terbaru