Pontianak l Detikkasus.com – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Tentara Nasional Indonesia, Jajaran TNI di Pontianak melaksanakan karya bakti bersihkan sungai. Karya bakti dilaksanakan di sekitaran Waterfront Taman Alun Kapuas, Kota Pontianak, Selasa (4/10/22).
Pelaksanaan karya bakti ini dipimpin Kadispotmar Lantamal XII/Pontianak , Letkol Laut (KH) Harazi, S.Ag., M.M. Kegiatan tersebut diikuti para Prajurit dari Kodam XII/Tpr, Lantamal XII/Pontianak dan Lanud Supadio.
Dalam pelaksanaan karya bakti, para Prajurit TNI dari Angkatan Darat, Laut dan Udara bersama dengan masyarakat tampak antusias bergotongroyong memungut sampah yang ada di aliran Sungai Kapuas.
Selain untuk memperingati HUT TNI yang ke-77, kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan semangat warga sekitar, untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan khususnya kebersihan aliran sungai, sehingga akan tercipta lingkungan yang bersih dan sehat.
(Hadysa Prana)
Sumber : Pendam XII/Tpr