Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Banyuasri Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Ketut Arca melaksanakan kunjungan dengan cara DDS (door to door sitem) kerumah warga Candra Zubaeda, bertempat di jalan Pantai Lingga Gg III Kelurahan Banyuasr, pada hari ini Senin (9/10/2017), pukul 11.50 wita. Guna menjalin hubungan dan komunikasi yang baik dengan warga tersebut.
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menghimbau kepada warga yang dikunjungi untuk ikut berperan aktif menjaga Kamtibmas di lingkungannya, dan apabila mendengar ataupun mengetahui adanya seseorang atau kelompok yang terindikasi mencurigakan atau melakukan gangguan kamtibmas agar sesegera mungkin melapor kekantor Polisi terdekat atau Bhabinkamtibmas.
Warga sangat senang dengan kunjungan yang dilakukan Bhabinkamtibmas, serta mengucapkan trimaksih atas pesan dan himbauannya.
Kapolsek Singaraja Kompol A. A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya menyampaikan bahwa “Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah warga sangatlah penting guna menumbuhkan tali silahturahmi dan komunikasi yang baik dengan masyarakat sehingga mampu menciptakan hubungan kerjasama yang erat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kelurahannya”, ucap Kapolsek. (Priya).