Jalan Sehat Desa Pasinan Bojonegoro, Banjir Hadiah.

Detikkasus.com | Indonesia – Propinsi Jatim – Kabupaten Bojonegoro ,2018.
Karang Taruna ‘Cahaya Putra’ Desa Pasinan Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro bekerjasama dengan PemDes Pasinan dan didukung Sponsor gelar Jalan Santai di Lapangan Desa Pasinan, Minggu pukul 07:00 WIB (16/09).

Turut ambil bagian Sholihan Kepala Desa Pasinan beserta staffnya, sekaligus memberangkatkan ratusan peserta yang diikuti hampir seluruh warga baik dari desa Pasinan ataupun Desa Tetangga. Jalan sehat yang ambil start – finish di lapangan ini menempuh rute keliling hampir seluruh Desa Pasinan.

Baca Juga:  Kabag-Bin-Ops Dit-Lantas Polda Aceh Pimpin Anev Operasi Keselamatan Seulawah 2024

Antusias warga/peserta cukup tinggi, mengingat jalan santai banjir hadiah dengan hadiah utama 1 unit sepdea motor.

“Jalan sehat kali ini banjir hadiah,antara lain TV, kulkas, sepeda gunung, 1 ekor Kambing, ratusan hadiah hiburan, serta hadiah utama 1 unit Sepeda motor, ” ucap Kades Pasinan saat ditemui di lapangan.

Baca Juga:  Saka Wira Kartika Posramil Margomulyo Bojonegoro dibekali Survival dan Mountaineering

Selain jalan santai, dilapangan juga diadakan lomba mewarnai untuk siswa TK dan PAUD se wilayah Desa Pasinan, sebelum pengundian kupon berhadiah, tidak ketinggalan ibu-ibu PKK yang diprakarsai ketua TP PKK Pasinan ikut ambil bagian dengan senam Perwosinya.

Baca Juga:  Polisi Sita Uang Senilai Rp270 Juta, Terkait Kasus Ambruknya RS Regional Aceh Tengah.

Lebih menarik lagi, jalan santai kali ini dimeriahkan musik elekton dengan disertai pengundian kupon berhadiah, hingga usai acara berlangsung semarak meskipun cuaca cukup panas di area lapangan Desa Pasinan ini.(mam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *