Jajaran Polsek Busungbiu Amankan Kegiatan Simakrama Calon Anggota Legislatif dengan Warga Sepang

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bhabinkamtibmas Desa Sepang melaksanakan pengamanan kegiatan tatap muka/simakrama Caleg DPR RI no.urut 4 dari Partai Golkar Drs.Ketut Sudikerta yang bertempat di rumah Gst. Agung Gede Putra di Banjar Dinas Sepang Desa Sepang, Kec. Busungbiu, Kab. Buleleng. Selasa (2/1/2019)

Baca Juga:  Tanggap Bencana, Satlantas Polres Bojonegoro Periksa Kelengkapan Personel

Selain caleg DPR RI Partai Golkar Drs. Ketut Sudikerta, acara tersebut juga dihadiri oleh caleg DPRD Prov. Bali dari Partai Golkar Ni Luh Tiwik Ismarhaeningrum, Caleg DPRD Kab. Buleleng dapil Banjar – Busungbiu dari Partai Golkar Gede Ratep Wisnawa, Tokoh Masyarakat serta warga Desa Sepang sebanyak kurang lebih 50 orang.

Baca Juga:  Hari Ke-5 Pelaksanaan Ops Zebra Lodaya 2023,Sat Lantas Polres Cirebon Kota Kampayekan Keselamatan Bareng "GOJUBAR"

Dalam kegiatan Simakrama tersebut masing-masing caleg menyampaikan Visi dan misinya serta mengharapkan dukungan dari warga saat pileg nanti.

Baca Juga:  Setiap Pagi Seluruh Anggota Polsek Busungbiu Turun Kejalan Untuk Mengatur Arus Lalulintas

Untuk mengamankan jalannya kegiatan Bhabinkamtibmas, dibantu oleh personil unit Intelkam dibawah kendali Kanit Intelkam Ipda I Gst Made Putrawan untuk melaksanakan pengamanan secara tertutup.  (humas Bsb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *