Jaga Situasi Kamtibmas, Unit Sabhara Polsek Sawan Tingkatkan  Patroli Pada Malam Hari

Polda Bali – Polres Buleleng. detikkasus.com – Untuk menjaga keamanan wilayah Hukum Polsek Sawan, serta untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, Kanit Sabhara Polsek Sawan Jajaran Polres Buleleng, Iptu I Putu Suastika, bersama  Anggota Sabhara Polsek Sawan, melaksanakan kegiatan Patroli dialogis, pada hari Rabu tanggal 3 Januari 2018 pukul 22.30 wita.

Patroli  dialogis dilaksanakan oleh Kanit Shabara Polsek Sawan bersama Anggota Sabhara Polsek Sawan, menyasar Tempat tempat Rawan Kriminalitas di wilayah Hukum Polsek Sawan, untuk menyampaikan himbauan Pesan pesan kamtibmas agar warga selalu meningkatkan kewaspadaan utamanya pada malam hingga menjelang pagihari karena pada Jam jam tersebut sangat rawan terjadi Tindakan kriminalitas seperti Curat, Curas maupun Curanmor. dan menggali impormasi berkaitan dengan situasi keamanan dilingkungan tersebut.

Baca Juga:  Kapolda Banten, Kunjungi DVI untuk Melihat Proses Identifikasi Korban Tsunami di RSUD Pandeglang.

Kanit Shabara Iptu I Putu Suastika, juga mengatakan bahwa “Kegiatan patroli dialogis, bertujuan untuk memberikan perasaan aman dan nyaman kepada warga masyarakat sehingga warga masyarakat dapat beraktifitas dengan tenang tanpa ada Rasa khawatir terhadap terjadinya gangguan kamtibmas, premanisme dan Kriminalitas.

Baca Juga:  Polisi Bersama Dishub Lumajang Lakukan Operasi Rutin.

Kapolsek Sawan AKP I Made Derawi, S.H, saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa “Kegiatan Patroli baik sambang, kawasan maupun dialogis merupakan salah satu kegiatan rutin dan wajib untuk dilaksanakan oleh personilnya. Patroli merupakan salah satu bentuk dan wujud pelayanan prima kita kepada masyarakat dalam Hal keamanan yang bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat”, ujar Kapolsek. (TAM)

Baca Juga:  Himbau Jauhi Narkoba Bhabinkamtibmas Desa Pengastulan Kunjungi Warganya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *