MADIUN I detikkasus.com – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. menyampaikan bahwa satuannya saat ini terus berkomitmen untuk mewujudkan Pileg dan Pilpres 2019 berjalan aman dan damai.
Menurutnya, selain meningkatkan kondusifitas wilayah, guna mewujudkan kesuksesan pada pelaksanaan Pemilu 2019, ia juga mengajak kepada masyarakat untuk tidak Golput.
“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak Golput dengan berbondong-bondong ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya, karena setiap masyarakat mempunyai hak dalam menentukan pilihannya secara berdaulat dan hal itu diatur oleh undang-undang,” urainya, Senin (8/4/19).
Terkait netralitas TNI, Kolonel Inf Masduki mengatakan, bahwa ia telah menekankan kepada suluruh anggota dan jajarannya untuk tetap teguh menjunjung tinggi hal itu.
“Kami komit dalam menjaga netralitas TNI pada Pemilu 2019 nanti dan saya sampaikan ke anggota tidak ada yang coba-coba untuk melanggar,” terangnya.
“Jika nantinya kita temukan ada yang melanggar, maka akan kita tindak tegas, kita proses sesuai dengan hukum dan kesalahannya,” tegasnya.
Hal itu disampaikan oleh Danrem 081/DSJ saat selesai memberikan ceramah pada kegiaatan sosialisasi dalam rangka mendukung program Ditjen PSP pada kegiatan LTT padi dan optimalisasi Alsintan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pertanian, bertempat di Hotel Crown Victoria, Tulungagung Jawa Timur. (Ar/Anang Sastro).