Jabat Danrem 081/DSJ, Ini Harapan dan Program dari Kolonel Inf Waris Ari Nugroho

MADIUN I detikkasus.com – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. mengaku sangat bersyukur diamanahkan tugas dalam memimpin satuan Korem 081/DSJ.

Ia menganggap, jabatan yang diembannya kini merupakan amanah yang datangnya dari Allah SWT dan ia berharap dapat menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.

Kolonel Inf Waris juga merasa seperti pulang kampung, karena ia lahir dan dibesarkan di Nganjuk yang juga termasuk salah satu wilayah tanggung jawab teritorial Korem 081/DSJ.

Baca Juga:  RESTU ANGRAENI TELAH DI LANTIK JADI KASUN DESA TEMU KECAMATAN PRAMBON.

Selanjutnya sebagai Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris turut menyampaikan harapannya. “Saya berharap, kebersamaan antara Forkopimda dan jajaran Korem 081/DSJ yang selama ini telah terjalin dengan baik dapat terus dipelihara dan ditingkatkan,” tuturnya dalam keterangan pers setelah acara Pisah Sambut di Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Minggu (28/6/2020).

“Selain itu, keakraban dan keharmonisan juga menjadi harapan saya berikutnya untuk dapat diwujudkan,” imbuhnya.

Baca Juga:  Ngopi Bareng dengan Warga Sebagai Wujud Kebersamaan Untuk Jaga Kamtibmas

Karena menurutnya, sebagai satuan teritorial harus dapat menjunjung tinggi kebersamaan, kekompakan dalam mengemban tugas, sesuai tugas pokoknya masing-masing.

Ditanya terkait rencana ke depan dalam penanganan covid 19, Kolonel Inf Waris mengatakan jika pencegahan telah dilakukan sejak maraknya covid 19.

Ia menegaskan, program-program yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat dan dijabarkan Pemerintah Daerah , hingga ke Koramil dan babinsa akan dilanjutkannya.

Baca Juga:  Camat Palika, IDRIS Intruksikan Penghulu Panipahan Darat, Akan Masukan Ke Musrembang Tahun 2019.

Karena ia menilai, program-program tersebut telah menunjukkan hasil yang sangat baik dalam penanganan covid 19, sehingga beberapa daerah di jajarannya saat ini sudah termasuk zona hijau dan kuning, meskipun masih ada 3 daerah yang masih dalam zona orange.

Hal itulah, yang menurutnya perlu diantisipasi dan menjadi perhatian dalam menindaklanjuti perkembangan covid 19.(Arw/Fadil/Anang Sastro).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *