Detikkasus.com | Seputar Bali – Jelang HUT Emas Perkumpulan Para Gotra Santana Dalen Tarukan (PGSDT) , Maret tahun depan diharapkan dapat membangun lebih fokus tali persaudaraan antar keluarga yang dimulai dari kita sendiri beradasarkan saling asah asih dan asuh. Harus tetap bersatu. Ini penting kita menumbuhkembangkan nilai nilai itu dalam jaman ini mengingat umur organisasi akan mencapai setengah abad tahun depan. Umur yang sudah dewasa dan bukan anak kecil lagi. Hindari perpecahan dengan menbentuk organisasi dalam organisasi. Kalau ada pengurus yang tidak jujur dalan menjalankan swadarmaning agana dan mekawitan (menjalankan kewajiban agana dan leluhur-red) ganti saja melalui Pesamuan Agung maupun Mahasabha (rapat besar-red).
Demikian ditegaskan Tokoh Sesepuh Puri Klungkung, Bali Ida Dalem Surya Dharna Sogatha seusai menghadiri Loka Sabha VI PGSDT Karangasem yang dibuka secara resmi Bupati diwakili Sekda Karangasem, Ir. I Gede Adnya Mulyadi, M. Si,Minggu, 8 April 2018 di Balai Banjar Galiran, Subagan, Karangasem, Bali.
Dalam menjalankan organisasi tetap berpegang teguh pada nilai nilai Tri Hita Karana ( hubungan manusia dgn Tuhan, hubungan manusia dengan alam dan hubungan antar manusia-red) yang didasari Tri Kaya Parisuda ( berpikir, berkata dan berbuat yang baik-red). Jangan sampai terjadi terpecah belah diantara keluarga dan ke depan harus lebih baik lagi. Jangan sampai organisasi ini yang antara lain bertujuan spiritual diarahkan ke dunia politik. Ini bisa hancur, tegas Ida Dalem mengkhiri obrolannya dengan wartawan media ini.
Ditempat yang sama Ketua Umum Perkumpulan PGSDT, Nyoman Gunawan, SH mengingatkan jajaran pengurus untuk terus maju dalam meningkatkan sunber daya manusia, baik di bidang pendidikan, kesehatan maupun di bidang bidang lain dalam menghadapi tantangan jaman saat ini. Sosialisasi dan komunikasi sampai tingkat kepengurusan di Kecamatan/ Dadia perlu ditingkatkan, tegas mantan anggota DPR RI itu.
Lokasaba PGSDT VI dihadiri perwakilan dari seluruh Kecamatan se Kab Karangasem berlangusung meriah. Dalam sidang pleno terakhir ditetapkan pengurus inti Kab Karangasem, sbb :
Ketua : Ir. Komang Gede,MM. Sekretaris : I Ketut Bangli, Bendahara : I Gede Supardhika,SE .
Ketua Kecamatan Karangasem: I Wayan Wirda, Kec Bebandem : I Gede Partadana, SH. Kec. Selat : I Nyoman Gde Subrata, S. Pd. Kec Rendang : I Wayan Adiartha. Kec. Manggis : I Wayan Suwita Aryasa, S. Pd. Kec .Abang : I Made Suparta. Kec. Kubu : Jmk. Kt. Geria Astina. Kec Sidemen : I Ketut Natha, SH.
Pengurus Paruman Pandita/Pinandita terdiri atas Ketua :Jmk. Made A. Rata. Sekretaris : Jmk. Ketut Widia dan Bebdahara : Jmk. Gede Putu Wiarsa, SE. Untuk Ketua Pemuda : I Nengah Sudana Wiryawan, SH.MAP
Reporter : Jro Gede SUWARDHIYANA