Hindari Potensi Korban Jiwa, Sisa Bangunan Istana Kaca Sekadau Dibongkar

Sekadau I Detikkasus.com – Sisa-sisa bangunan Istana Kaca di Jalan Merdeka, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau Kalimantan Barat dilakukan pembongkaran untuk menghindari timbulnya korban serta demi keselamatan masyarakat sekitar, Selasa (13/9/2022).

Baca Juga:  Buka Latsar CPNS Ingatkan Junjung Tinggi Integritas

Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sekadau serta instansi terakit lainnya seperti BPBD, Dinas Lingkungan Hidup dan Perumda Sirin Meragun bekerjasama dalam aktivitas pembongkaran Istana Kaca tersebut.

Baca Juga:  Pemprov Kalbar Laksanakan Senam di Hari Jumat

Disampaikan Kepala Disporapar Kabupaten Sekadau, Bayu Dwi Harsono bahwa aktivitas pembongkaran ini merupakan tindak lanjut atas kerusakan yang terjadi di Istana Kaca yang sudah mencapai 90 persen.

Baca Juga:  Persiapan Konferensi Pimpinan Wilayah Pelajar Muhammadiyah

“Intinya adalah kita ingin mengamankan dari pada potensi yang membahayakan dari puing-puing yang ada ini dalam mengantisipasi timbulnya korban pada masyarakat di sekitar,” ungkap Bayu.

(Hadysa Prana)

Sumber : Kominfo Sekadau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *