Harapan Masyarakat Tanjung Aur Maje ; Pembangunan Jalan Daerah Tidak Ditunda Tunda


Kaur lDetikkasus.com – Ruas jalan penghubung simpang linau menuju desa Tanjung Aur Kecamatan Maje,Kabupaten Kaur,Bengkulu sangat dinanti – nanti oleh masyarakat,dengan dalih ruas jalan tersebut merupakan ruas jalan satu – satunya

Warmin masyarakat desa Tanjung Aur Maje,menyampaikan kondisi jalan simpang linau menuju desa tanjung aur,saat sekarang ini semakin memperihatinkan apalagi musim hujan,jalan yang masih tanah merah sulit sekali dilewati pejalan kaki,terlebih lagi kendaraan sama sekali tidak bisa lewat

Untuk menanggulangi supaya kendaraan bisa lewat,masyarakat rutin gotong royong untuk perbaikan jalan,dengan cara memotong kayu bulat sebesar lengan tangan dan disusun sepanjang jalan rusak supaya bisa dilewati kendaraan roda dua,ungkap Warmin

Kepala Desa Tanjung Aur Kecamatan Maje Supriyadi,kepada awak media membenarkan,kerusakan ruas jalan simpang linau menuju desa tanjung aur semakin parah,dan sebagai pemerintah desa,menyampaikan aspirasi masyarakat tanjung aur,mengharap terutama kepada DPR.RI komisi empat,untuk membantu pembangunan jalan setidaknya,tidak menunda pembangunan yang direncanakan tahun 2026.Demikian Supriyadi

Kepala Dinas PUPR,Guntur Akhiri,ST melalui kepala bidang binamarga Lendrianto,ST menyampaikan pembangunan jembatan dan ruas jalan simpang linau menuju desa tanjung aur maje,sangat pantas dan masuk sekala prioritas

Waka l DPRD Kabupaten Kaur,Bengkulu,Herdian Sapta Nugraha
SH,menyampaikan profosal usulan pembangunan ruas jalan simpang linau menuju desa tanjung aur maje,sudah disampaikan kepada komisi empat DPR.RI insyaallah tahun ini pelaksanaan pembangunan dapat terlaksana,dengan rencana pembangunan jalan,tentu sangat diharap dukungan dari semua lapisan masyarakat,cetus Herdian Sapta Nugraha

Rza

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *