Hadirkan Sumber Kehidupan di Kampung Pesilat

Rabu, 7 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto : Hadirkan Sumber Kehidupan di Kampung Pesilat.

MADIUN I detikkasus.com – Desa Jerukgulung adalah sebuah desa yang berada di Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun. Sejak era kemerdekaan, Madiun dikenal sebagai gudangnya pesilat dan hingga kini sering disebut sebagai Kampung Pesilat.

Seperti tak sedikit desa-desa lainnya di Indonesia, Desa Jerukgulung juga mengalami kesulitan dan keterbatasan terhadap akses air bersih untuk mendukung kebutuhan warganya sehari-hari.

Contohnya Yoto (53), warga Desa Jerukgulung, mengakui selama ini warga di desanya kesulitan mendapatkan akses air bersih, meskipun telah ada sumur yang dapat dimanfaatkan oleh warga.

“Di Desa Jerukgulung memang ada sumur umum yang jaraknya kurang lebih 1 kilometer, cuma sumur galian, itu kedalamannya hanya 5 atau 6 meter. Jika dikonsumsi itu rasanya asin dan ada zat kapurnya juga,” kata Yoto ditemui beberapa waktu lalu.

Karena telah mengonsumsi air yang tidak layak selama puluhan tahun, ia mengaku sempat mengalami sakit dan terpaksa harus berobat.

Baca Juga:  Piket Patroli Polsek Sei Beduk Lakukan Pengamanan Pasar Tumpah Ramadhan 1444 H*

“Saya di sini hampir 35 tahun, dulu ya konsumsi air sumur yang sehari-hari itu, sampai ternyata saya punya batu ginjal, sampai akhirnya saya harus berobat-berobat terus,” ujarnya.

Berangkat dari kesulitan warga Desa Jerukgulung itu, TNI Angkatan Darat (TNI AD) melalui Kodam V/Brawijaya yang bekerja sama dengan Pemprov Jatim menghadirkan program TNI Manunggal Air dengan membangun sumur bor di desa tersebut. Bahkan, kini sumur bor itu sudah selesai dikerjakan dan telah dapat dimanfaatkan sejak sebulan lalu.

Hadirkan Sumber Kehidupan Melalui Kemanunggalan Kehadiran TNI Manunggal Air merupakan bentuk kepedulian dan kehadiran TNI AD yang manunggal dengan berbagai pihak dalam membantu dan mengatasi setiap kesulitan masyarakat.

“Air bersih merupakan kebutuhan yang primer yang sangat diperlukan masyarakat. Oleh karena itu, kami bekerja sama dengan aparat pemerintah maupun komponen bangsa yang lainnya untuk menciptakan atau menyediakan sumber air bersih. Ini yang kami lakukan tentang kemanunggalan dalam TNI Manunggal Air yang semata-mata untuk membantu kesulitan masyarakat,” kata Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf H. Sugiyono di lokasi Sumur Bor Desa Jerukgulung, Selasa (6/2/2024).

Baca Juga:  Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah Raih Penghargaan Santri of The Year 2022

Danrem menyebut, selain di Desa Jerukgulung, satuannya juga telah membangun sumur bor serupa sebanyak 3 titik di Kabupaten Pacitan.

“Sebelum di sini, 3 bulan yang lalu, kami sudah melaksanakan pengeboran di wilayah Kabupaten Pacitan, tepatnya di Desa Sukodono, Desa Belah, kemudian juga di Desa Donorojo. Alhamdulillah seluruhnya telah selesai dan sekarang sudah dinikmati oleh masyarakat di sana,” bebernya.

Dengan besarnya manfaat yang dirasakan oleh masyarakat atas kehadiran program TNI manunggal Air, Danrem pun mengaku siap untuk meneruskannya di berbagai wilayah teritorialnya yang kondisinya memerlukan akses ketersediaan air bersih.

“Ke depan tetap kami lanjutkan, kami saat ini sedang mencari beberapa wilayah yang kekurangan air bersih, seperti di Kabupaten Ngawi yang berbatasan dengan Cepu dan Bojonegoro. Demikian juga di Magetan yang berbatasan dengan Wonogiri. Begitu pula di Pacitan akan kita tambah, termasuk di Trenggalek yang daerahnya cukup sulit dalam mendapatkan air bersih,” terangnya.

Baca Juga:  Tebing Setinggi 5 Meter Menipa Rumah Warga Di Desa Petungsinarang Pacitan

Percepat dan Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Hingga saat ini, melalui program TNI Manunggal Air, TNI AD telah membangun sumur bor dan sumur hidran sebanyak hampir 2.000 titik yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Hingga saat ini kita telah membuat 1.898 titik yang mampu berdampak terhadap lebih dari 800 ribu masyarakat. Secara data, sebanyak 9 persen lebih masyarakat Indonesia yang masih memerlukan air bersih. Itu artinya, masih banyak masyarakat yang kekurangan akses bersih. Setelah launching ini akan lebih kami masifkan lagi,” jelas Kasad, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak saat launching hasil TNI Manunggal Air di Halmahera Tengah, Maluku Utara.

  • Reporter : M. Anang Sastro.

Berita Terkait

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu
Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno
PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik
Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana
Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara
UAS bersama Ketua TPD Himbau, Masa Pendukung tak Terpancing Isu Provokatif dan Fitnah
Polres Bojonegoro Terima 3 Sertifikasi Hak Paten dari Kemenkumham
Diduga Upah Pekerja Dimainkan Kepala Tukang Proyek Pembangunan Balai KB di Kecamatan Muara Papalik

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 15:25 WIB

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu

Minggu, 3 November 2024 - 15:21 WIB

Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:09 WIB

PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik

Rabu, 4 September 2024 - 19:46 WIB

Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana

Selasa, 20 Agustus 2024 - 21:00 WIB

Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB